Ledakan Hebat di Bekasi, GM PHD : Semalam Semuanya Sesuai Prosedur

JAKARTA, SUARALIRA.com - Ledakan dahsyat terjadi di gerai Pizza Hut Delivery (PHD) di Pondok Melati, Bekasi, yang merusak bangunan serta kendaraan di lokasi. Apa penjelasan PHD soal ledakan tersebut?
 
"Jadi kita ada insiden ini pada saat kejadian tidak ada orang di dalam. Saat ini kita masih kerja sama dengan pihak berwajib, sambil menunggu hasil itu kita lakukan beberapa pertanggungjawaban," ucap General Manager (GM) PHD Andrias Chandra di lokasi, Minggu (23/10/2016).
 
Andrias mengatakan keamanan di dapur PHD yang ada di lokasi kejadian, sudah sesuai standar keamanan pada gerai lainnya. Tidak ada prosedur yang dilanggar
 
"Semalam semua jalan sesuai prosedur. Mereka (pegawai PHD malam) diambil pernyataannya oleh polisi. Semua sudah di-BAP," ujarnya.
 
Menurutnya ada 4 orang karyawan yang bertugas malam tadi. Yaitu penjaga outlet, kasir, bagian dapur dan satu yang lain. Sementara jumlah tabung ada 3.
 
"Bisa saja (isi tabung) sisa setengah, bisa kosong. Bisa juga isi semua. Ukurannya 50 Kg," terang Andrias.
 
"Ini pertama kali, 8 tahun PHD di Indonesia baru ini kejadian. Kita kaget juga, karena kita ada stndar juga," imbuh Andrias. (dtc/sl)