JAKARTA, SUARALIRA.com - Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto menegaskan tetap mendukung pasangan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat pada Pilkada DKI 2017. Golkar tak masalah meski Ahok telah ditetapkan sebagai tersangka oleh Bareskrim Polri dalam kasus dugaan penistaan agama.
"Partai Golkar tentu secara undang-undang kan memang tidak bisa lagi kita secara undang-undang, baik Ahok maupun partai itu kita harus tetap solid. Jadi Partai Golkar tetap komitmen mendukung saudara Ahok dengan sebaik-baiknya," kata Setya Novanto saat ditemui wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (17/11/2016).
Kedatangan Novanto ke Istana Kepresidenan untuk menemui Presiden Jokowi membahas beberapa hal, antara lain persoalan RUU Pemilu dan juga sedikit menyinggung soal Ahok.
Meski demikian, lanjut Ahok, Golkar tetap memiliki harapan kepada Ahok. Novanto mengatakan, Golkar berharap kasus dugaan penistaan agama tersebut bisa jadi bahan introspeksi oleh Ahok.
"Tentu kita harapkan bahwa saudara Ahok terus harus bisa betul-betul berbuat sebaik mungkin dan betul-betul melakukan introspeksi diri demi kepentingan bangsa dan negara," katanya.
"Dan kita harapkan Ahok terus memberikan yang terbaik dan memberikan suatu kenyamanan buat kepentingan masyarakat yang ada," tambahnya. (dtc/sl)