Melaksanakan Agenda Rutinitas

Warga Desa Pagendingan Kerja Bakti

PAMEKASAN (suaralira.com) - Demi kesehatan dan kebersihan lingkungan, pengelola perpustakaan Ananda dan ibu-ibu PKK serta warga Desa Pagendingan Kecamatan GaLis Kabupaten Pamekasan melaksanakan kerja bakti Rutinitas tiap Minggu pada hari Jumat (25/11/2016).
 
Semangat Kerja bakti gotong royong ini di laksanakan setiap hari Jumat dari pukul 06.00 wib sampai selesai oleh masyarakat Desa pagendingan dan dihadiri kepala desa Hj Rahmawati SH  beserta perangkatnya.
 
Kegiatan ini dilakukan atas dasar inisiatif masyarakat Desa pagendingan untuk membersihkan sampah yang ada di pinggir jalan, dari pasar pagendingan sampai menuju ke Perpustakaan Ananda. 
 
Kades pagendingan  menyampaikan bahwa kegiatan kerja bakti gotong royong masyarakat Desa dan Perpustakaan Ananda juga ibu ibu PKK  tersebut bertujuan untuk memberikan kesadaran bagi masyarakat agar peduli pada kebersihan lingkungan.
 
Selanjutnya Kepala Desa Hj Rahma berharap dengan adanya kerja bakti gotong royong ini diharapkan ke depannya masyarakat bisa terbiasa menjaga kebersihan dan membuang sampah pada tempat penampungan khusus. dan dengan adanya Rutinitas seperti itu bisa mendekatkan pemerintahan desa dengan warga juga rasa gotong royong itu semakin kuat yang kemudian akan tercipta lingkungan yang bersih, sehat dan indah  ”ujarnya".
 
(AL Wafa)