Wakil Walikota Bekasi, Ahmad Syaikhu saat foto bersama di Rumah Tahfizh A-Huda, didampingi Ketua RW 15, Ahmad Sumantri

Wawali Bekasi Dukung Program Penghafal Quran

BEKASI (suaralira.com) - Kepedulian Wakil Walikota (Wawali) Bekasi, Ahmad Syaikhu terhadap penghafal Al-Quran patut diapresiasikan. Itu terlihat saat Yayasan Al-Huda melakukan seminar 'Menghafal Al-Quran Semudah Tersenyum & Launching Rumah Tahfizh Al-Huda', Wawali Bekasi hadir sebagai tamu undangan di Kp. Rawa Bebek RT 02/15, Kelurahan Kota Baru, Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi, Minggu pagi (12/2).
 
Wawali Bekasi Ahmad Syaikhu mengatakan, dengan adanya seminar serta launching rumah tahfizh Al-Huda, sebagai imun bagi generasi muslim di Kota Bekasi agar mudah menghafal surat Al-Quran. Terlebih, Kota Bekasi mencanangkan kota yang maju, sejahtera & ihsan. Dan ini sebagai bentuk ihsan.
 
"Ini untuk upaya menyemangati, bagaimana berusaha menghafalkan Quran. Saya atas nama Pemerintah Kota Bekasi sangat apresiasi terhadap Yayasan Al-Huda atas seminar mudahnya menghafal Al-Quran," ujar pria yang belum lama ini melaunching buku Bekasi Rumah Kita.
 
Pemerintah Kota Bekasi, kata dia, akan mendukung program-program seperti ini. Maka itu, Pemerintah Kota Bekasi akan membantu Yayasan Al-Huda dalam hal pembangunan, dan lainnya.
 
"Kaitan dengan Al-Huda ini, pemerintah Insa Allah akan mensupport dalam bentuk finansial, minimal Rp 100 juta akan kita gulirkan. Realisasinya sesuai proses dari perencanaan, dan pembangunan yang ada," terangnya.
 
Ditempat sama, Ketua Yayasan Al-Huda, Umi Kulsum Nasir menambahkan, dengan hadirnya Rumah Tahfizh Al-Huda ini, dapat mencetak generasi-generasi penghafal Quran, mulai dari usia minimal 8 tahun, dan maksimal 65 tahun.
 
"Luar biasa sekali, Wakil Walikota bisa hadir, dan luangkan waktunya kemari. Kepedulian dia terhadap penghafal Quran luar biasa, dan saya sangat bangga kepada beliau," tuturnya sambil tersenyum.
 
(tri/sl)