Forjas Adakan Raker di Pulau Tidung

JAKARTA (suaralira.com) - Untuk mewujudkan peran jurnalis yang berkarakter dan independen, Forum Jurnalis Bekasi (Forjas) melakukan rapat kerja dan rapat koordinasi di pulau Tidung, Kabupaten Kepulauan Seribu, Provinsi DKI Jakarta, Sabtu hingga Minggu (9-10/9).

 

Hasil dari rapat tersebut diantaranya, mewajibkan seluruh anggota untuk menjaga independensi jurnalisme yang tidak berpihak terhadap kepentingan kelompok tertentu.

 

Disamping itu, seluruh anggota Forjas diwajibkan menjaga harkat dan martabat organisasi dengan mengimplementasikan peraturan-peraturan yang ditetapkan. Dengan begitu, harapan untuk mewujudkan jurnalis yang berkarakter dan independen dapat berjalan seiring dengan laju organisasi.

 

Ketua Forum Jurnalis Bekasi Bayu Samudera berharap, rekomendasi yang dihasilkan dalam rapat kerja menjadi acuan bagi anggota untuk mengedepankan prinsip berorganisasi.

 

"Jika kita memiliki karakter dan prinsip, tentunya akan dewasa dalam berorganisasi, dan menjalankan amanah yang ditetapkan," ungkap Bayu, Senin (11/9).

 

Poin terpenting dalam kegiatan tersebut, kata Bayu, menjaga prinsip kebersamaan dan dinamisasi organisasi. Hal itu menurutnya sebagai gambaran kecerdasan intelektual seseorang yang memilih sebuah organisasi.

 

"Kita utamakan kualitas dan membangun emosional yang kuat antar anggota, karena itu adalah kunci kebesaran sebuah organisasi. Jika kita memiliki karakter tersebut, maka tidak mustahil ke depannya Forjas akan semakin besar," terang Bayu.

 

(oto/sl)