Muzakir SE saat melakukan peninjauan pengerjaan jalan seminisasi di wilayah Kepenghuluan Menggala Sakti
Pengawasan Jalan Seminisasi

Wujudkan Transparansi Penggunaan Anggaran, BPKep Menggala Sakti Tinjau Lokasi Proyek

MANGGALA SAKTI, ROHIL- Guna terselenggaranya proyek semenisasi sesuai dengan RAB yang bersumber dana dari Dana Desa (DD) Anggaran Tahun 2017, Muzakir,SE selaku Ketua Badan Permusyawarahan Kepenghuluan (BPKep) Manggala Sakti Kec.Tanah Putih Kab.Rohil turut mengontrol proyek pembangunan semenisasi tersebut.
 
Tujuan yang dilakukan oleh Muzakir ini, tidak lain tidak bukan agar pelaksana proyek dapat melaksanakan pekerjaannya sesuai dengan ketentuan Rancangan Anggaran Biaya (RAB) dan sesuai Bestek, dan dapat memanfaatkan bahan material bangunan tepat gunan.
 
Kemudian Muzakir juga ingin proyek pembangunan semenisasi tersebut dapat dilaksanakan dengan mengutamakan mutu dan kualitas seperti takaran Pasir, Kerikil dan Semen, sehingga pembangunan semenisasinya menghasilkan mutu yang bagus serta tahan lama.
 
"Tujuan saya untuk turut mengontrol pembangunan jalan semenisasi ini sesuai tugas dan amat Undang-undang yang berlaku, bahwa BPKep memiliki kewenangan untuk mengontrol segala pembangunan yang bersumber dana baik Daerah, Provinsi maupun Pusat. Agar terciptanya pembangunan yang transparan yang dapat diketahui oleh masyarakat Manggala Sakti," ucap Ketua BPKep Manggala Sakti, kepada EraRiau.com, Jum'at (19/01/2018).
 
Selain itu Muzakir SE juga ingin adanya Kepenghuluan Manggala Sakti beserta Tim Pengawas Kerja (TPK) serta Konsultan dapat benar-benar menerapkan segala pengerjaan proyek yang berjalan saat ini di Manggala Sakti, agar benar-benar menerapkan kualitas dan mutu proyek tersebut, sehingga pembangunan tersebut dapat bertahan lama.
 
"BPKep ingin proyek pembangunan jalan semenisasi ini dikerjakan sesuai RAB, sehingga jalan semenisasi yang dibangun ini dapat bertahan lama," ungkap Muzakir SE.
 
Lanjutnya,"Tujuan saya ini tidak untuk mengintervensi kinerja para Aparatur Kepenghuluan Manggala Sakti, namun melainkan untuk kita bersama, dan bukan untuk kepentingan pribadi saya maupun BPKep. Agar pembangunan di Desa kami ini dapat bertahan lama, itu saja." beber Ketua BPKep Manggala Sakti.
 
Muzakir SE berharap, agar kedepannya seluruh pembangunan yang ada di Kepenghuluan Manggala Sakti ini dapat berjalan sesuai RAB.
 
"Semoga niat baik dari BPKep tidak disalah artikan oleh Aparatur Kepenghuluan Manggala Sakti, karena ini adalah untuk kita bersama bukan untuk saya." pungkas Ketua BPKep Manggala Sakti Muzakir SE.
 
Disamping itu, Konsultan Pengawas saat di wawancarai EraRiau.com mengatakan, bahwa didalam 1 Kubik material yang sudah tercampur Pasir, Kerikil dengan ketebalan 15 Cm Lebar 3 Meter X 2.20 Meter, maka menghabiskan 6.5 Sak semen, sehingga mutu semenisasi jalan ini sangat bagus.
 
"Kami sangat senang jika masyarakat dan rekan wartawan turut mengontrol proyek pembangunan di Kepenghuluan Manggala Sakti ini." pungkasnya.
 
Selain itu, EraRiau.com juga mewawancarai Nazaruddin selaku Penghulu Manggala Sakti turut menyampaikan terimaksihnya kepada Ketua BPKep dan rekan-rekan Wartawan yang telah turut mengontrol berjalannya pembangunan di Desanya.
 
"Saya sangat senang jika Ketua BPKep dan rekan-rekan Wartawan turut mengontrol berjalannya pembangunan semenisasi jalan ini, dengan tujuan menjaga mutu dan kualitas pembangunan ini." pungkas Nazaruddin.
 
 
 
 
 
***Redaksi
Sumber : erariau.com (Alex)