Jakarta, suaralira.com - Bagi sebagian orang, menurunkan berat badan bisa menjadi pengalaman penuh rasa stres. Padahal sebenarnya, menurunkan berat badan itu mudah, lho!
Banyak ahli gizi dan pelaku gaya hidup sehat meyakini bahwa sehat terdiri dari 70 persen makanan, 30 persen olahraga. Artinya, sebelum memfokuskan diri untuk berolahraga demi memangkas lemak dari tubuh, fokuskan dulu ke makananmu.
Jika kamu sedang dalam program penurunan berat badan dan tak membuahkan hasil walau telah rutin berolahraga, mungkin ada yang salah pada apa yang kamu makan. Coba 10 makanan berikut ini untuk membantumu:
1. Daging tanpa lemak
Memakan protein dalam bentuk daging sebenarnya mengurangi hormon lapar di tubuh dan meningkatkan hormon kenyang dalam waktu bersamaan. Ditambah lagi, protein memiliki efek thermal dibanding nutrisi lainnya seperti karbohidrat atau lemak, yang berarti tubuh membakar energi lebih selama pencernaan.
Oleh karena itu, karena kita memakan sedikit dan membakar lebih, sudah pasti akan berdampak pada penurunan berat badan. Proses ini mirip dengan proses diet ketogenik yang sedang populer. Kamu bisa mengonsumsi daging apa saja, asal pilih yang tidak berlemak.
2. Sayuran berdaun hijau
Bukan tanpa alasan terus ada kampanye untuk memakan lebih banyak sayur. Jika kamu sedang bertujuan untuk menurunkan berat badan, sayur bisa menjadi penolong terbaikmu, terutama sayuran berdaun hijau.
Sayuran jenis ini mengandung lebih banyak antioksidan, vitmain dan serat yang tergabung dalam kalori yang lebih sedikit. Saat kita memakan sayuran, perut akan dipenuhi dengan superfood kaya nutrisi dan lebih cepat kenyang karena tambahan serat.
3. Minyak zaitun
Sejak diet menjadi populer, minyak zaitun pun turut populer pula. Minyak zaitun mengandung banyak antioksidan yang bisa melawan penyakit dan memberimu sumber lemak yang lebih sehat.
Menurut sebuah studi yang dipublikasikan dalam jurnal Biochemistry, para peneliti menemukan alasan lainnya mengapa minyak zaitun membantu menurunkan berat badan. Ada zat yang bernama oleuropin yang membantu tubuh memproduksi insulin lebih dan mengatur metabolisme tubuhmu lebih baik, menurunkan bobot sekaligus mengatasi diabetes tipe 2.
4. Alpukat
Alpukat juga menjadi buah favorit para pelaku diet. Buah ini memberikan nutrisi vital, termasuk vitamin K, C dan E, folat, potasium dan magnesium. Satu porsi alpukat mengandung lemak monounsaturated yang baik untuk jantung dan 7 gram serat.
Sebuah studi kecil yang meninjau individu yang mengalami kegemukan, para peserta mengonsumsi alpukat untuk sarapan dan makan siang. Secara keseluruhan, studi ini mengungkapkan bahwa alpukat membantu orang merasa 20 persen lebih puas dan juga mengurangi keinginan mereka untuk makan lebih dari 5 jam setelahnya.
5. Telur
Salah satu sumber protein yang memberi sekitar 80 kalori dalam satu porsi kecil. Dalam porsi tersebut juga terdapat vitamin D, B12 dan B6 dan juga potasium, magnesium serta zat besi.
Menurut studi tahun, para peneliti menemukan bahwa pria yang memakan telur untuk sarapan merasakan lebih kenyang berjam-jam setelahnya ketimbang saat mereka memakan roti bagel. Sebagai tambahannya, peserta yang mengonsumsi kalori lebih sedikit dalam sehari saat memakan telur untuk sarapan.
6. Kacang
Kacang juga jadi makanan yang bagus untuk ditambahkan dalam makananmu jika sedang dalam program menurunkan berat badan. Kacang mengandung protein penting, seperti omega-3s, monounsaturated fat dan serat, yakni semua bagian-bagian esensial diet yang seimbang.
Mengonsumsi kacang dapat membantumu terasa lebih kenyang sekaligus mendorong metabolisme dan menyeimbangkan gula darahmu. Pastikan untuk mengonsumsi kacang tidak terlalu banyak, karena cukup tinggi kalori.
7. Air
Walau secara teknis bukan makananW, air memiliki peran besar dalam menurunkan berat badan. Menurut Women's Health, air tak hanya membantumu cepat kenyang, namun juga bisa menjadi penyebab kamu merasa lapar.
"Banyak orang yang keliru mengartikan rasa lapar, padahal sebenarnya tubuhnya haus karena dua hal ini cukup mirip," kata ahli diet terdaftar, Jaime Mass.
8. Cuka
Banyak orang yang menggeluti gaya hidup sehat mengklaim cuka apel bisa memberikan dampak bagi penurunan berat badan. Namun klaim ini masih diperdebatkan, dan menurut Carol Johnston, dosen di Arizona State University, efek penurunan berat badan sebenarnya secara umum datang dari asam asetat dari cuka, yang bisa membantu mengontrol kadar gula darah.
9. Ikan salmon
Tak heran ikan salmon menjadi ikan yang sangat populer. Salmon merupakan sumber terbaik protein kaya omega dan juga jumlah yang luar biasa akan potasium dan beberapa vitamin B. Salmon juga mengandung zat besi dan magnesium, menjadikannya makanan terbaik untuk membantu program penurunan berat badanmu.
10. Oatmeal
Oatmeal merupakan sumber karbohidrat yang paling sehat, ditambah dengan kandungan serat dan protein yang tinggi, serta potasium, magnesium dan zat besi. Serat dalam oatmeal dapat membantu menurunkan kolesterol dan meningkatkan pencernaan, dan mengandung kalori yang sedikit per porsinya. (frp/up)
sumber : detiknews