Dinkes Kembali Laksanakan Progam

Dokter Spesialis Kunjungan Ke UPT Puskesmas Rawat Inap

BENGKALIS (RIAU), suaralira.com –Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bengkalis kembali melaksanakan program kunjungan Dokter Spesialis ke Unit Pelayanan Teknis (UPT) Puskesmas Rawat Inap.
 
Berbeda dengan 2018 silam, tahun ini terdapat peningkatan jumlah dokter spesialis yang berkunjung. Dimana sebelumnya hanya Dokter Spesialis Anak dan Spesialis Kebidanan dan Kandungan saja.
 
Tahun ini selain Dokter Spesialis Anak dan Spesialis Kebidanan dan Kandungan ditambah Dokter Spesialis Penyakit Dalam dan Spesialis Bedah. Turut dilibatkan Tenaga Teknis Alat yang didatangkan dari RUSD Bengkalis dan RSUD Mandau.
 
Adapun UPT Puskesmas Rawat Inap yang disambangi keempat Dokter Spesialis tersebut adalah UPT Puskesmas Pematang Duku Kecamatan Bengkalis, UPT Puskesmas Selat Baru Kecamatan Bantan, UPT Puskesmas Sungai Pakning Kecamatan Bukit Batu.
 
Kemudian, UPT Puskesmas Lubuk Muda Kecamatan Siak Kecil, UPT Puskesmas Batu Panjang Kecamatan Rupat, UPT Puskesmas Tanjung Medang Kecamatan Rupat Utara dan  UPT Puskesmas Serai Wangi Kecamatan Talang Muandau.
 
Saat dikonfirmasi, Kepala Dinkes Bengkalis Dr Ersan Saputra, melalui Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Heri Pratikno, mengatakan bahwa tujuan kunjungan dokter spesialis ini selain mendekatkan akses juga salah program pelayanan langsung kepada masyarakat.
 
"Dalam program ini, keempat Dokter Spesialis yang mengunjungi UPT Puskesmas Rawat Inap tidak hanya melayani konsultasi, namun memberikan tindakan operasi bedah minor, pengecekan kesehatan ibu hamil dan semuanya gratis," ujarnya saat dijumpai di ruang kerjanya, Jum'at 5 April 2019.
 
Dijelaskannya lagi, pengecekan kesehatan ibu hamil dengan memanfaatkan USG portable yang sudah tersedia di masing-masing UPT Puskesmas.
 
Diakuinya, program tersebut mendapat respon positif dari masyarakat. Terlihat dari besarnya antusias masyarakat yang datang dan ingin dilakukan pemeriksaan oleh Dokter Spesialis.
 
Heri Pratikno juga menyebutkan, pada kesempatan itu juga dilakukan transfer of knowledge dan transfer of skill kepada seluruh tenaga kesehatan baik Dokter, Perawat, Bidan, Asisten Apoteker, Petugas Gizi dan petugas lainnya yang ada di Puskesmas.
 
"Beberapa hal yang ditekankan oleh para Dokter Spesialis dalam upaya menurunkan Angka Kematian Ibu (AKI), Angka Kematian Bayi (AKB), Angka Kematian Anak Balita (AKABA) serta menurunkan angka kesakitan akibat Penyakit Tidak Menular," bebernya sembari menyebutkan program kunjungan ini akan dilaksanakan kembali Agustus mendatang. (diskominfotik/sl)