Bupati Aceh Tamiang, H. Mursil (baju kuning) terlihat sedang memeriksa kotak suara di area simulasi, Kamis(11/04/2019)

KIP Aceh Tamiang, Gelar Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pemilu 2019

Aceh Tamiang, Suaralira.com - Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Aceh Tamiang, menggelar simulasi pemungutan dan penghitungan suara Pemilu 2019, berlangsung di lapangan  Desa Tanah Terban, Kecamatan Karang Baru, Kabupaten Aceh Tamiang, Kamis (11/4/2019).
 
Ketua KIP  Kabupaten Aceh Tamiang, Ishak Ibrahim dalam sambutannya menyampaikan bahwa simulasi tersebut dilakukan untuk merepresentasikan kejadian sesungguhnya di tempat pemungutan suara (TPS) nanti.
 
 
“Hari ini kita melakukan simulasi, mudah-mudahan simulasi ini bisa merepresentasikan kejadian sesungguhnya di tempat pemungutan suara (TPS ), kata Ketua  KIP Ishaq Ibrahim 
 
Ia juga menambahkan bahwa, tanggal 17 April 2019 tinggal menghitung  hari, kegiatan ini adalah Simulasi  untuk Pemilu 17 April 2019 mendatang, ujarnya 
 
Pantauan Suaralira.com,  kegiatan simulasi itupun dimulai  pukul 07.30 WIB, sebelumnya di awali para petugas KPPS dan saksi mengadakan rapat pembukaan TPS dan pengambilan sumpah terhadap petugas KPPS, disaksikan oleh saksi dan pemilih yang  hadir.
 
 
Selanjutnya terlihat petugas KPPS membuka satu per satu kotak suara yang sebelumnya masih terbungkus rapi dan tersegel. Dimana terlihat para Petugas mengeluarkan sejumlah surat suara dari setiap kotak suara untuk dihitung.
 
Dalam simulasi tersebut satu kotak suara mewakili satu tingkatan pemilihan, yaitu Presiden dan Wakil Presiden, DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota.
 
 
Kegiatan simulasi  terlihat berjalan lancar dan sempat dihadiri sekaligus dibuka Bupati Aceh Tamiang H.Mursil SH, M.Kn didampingi Ketua DPRK dan Kasi Inteligen Kejaksaan Negeri Aceh Tamiang, Fardhiyan Affandi, SH, MH.
 
Terlihat Hadir dalam simulasi tersebut diantaranya,  Danramil Karangbaru Kapten Inf. Arif Bima Tejo mewakili Dandim 0117/Aceh Tamiang, Kasub Bag dal Ops
AKP. Azuwan mewakil Kapolres Aceh Tamiang, Ketua DPD PSI Aceh Tamiang David Friyadi dan sejumlah Komisioner KIP Aceh Tamiang. (tarm/sl)