Hari Plus 3 Idul Fitri, Polres Lubuklinggau Fokus Pengamanan di Objek Wisata

LUBUK LINGGAU (SUMSEL), suaralira.com - Hari ke 3 (H Plus 3) Lebaran Idul Fitri 1440 H, Polres Lubuklinggau fokuskan pengamanan beberapa Objek wisata, Bandara, Stasiun Kereta Api dan Pusat perbelanjaan. Hal ini dilaksanakan untuk mengantisipasi keramaian masyarakat yang meningkat, mencegah berpotensi terjadinya gangguan Kamtibmas.

Hal ini diungkapkan Kabag Ops Polres Lubuklinggau AKP Hendri SH (07/06/2019) disela-sela pengamanan Ops Ketupat Musi 2019 Polres Lubuklinggau.


Menurutnya Personel Polres Lubuklinggau saat ini tidak melaksanakan libur lebaran, keberadaan Polisi dibutuhkan oleh warga yang sedang memanfaatkan libur hari raya Idul Fitri.

 

"Berdasarkan pantauan kami, Bandara Silampari ramai penumpang, Stasiun Kereta Api Lubuklinggau juga demikian. Untuk objek wisata, seperti Bukit Sulap, Watervang dan air terjun Temam juga terlihat peningkatan pengnjung. Kemudian pusat perbelanjaan Lippo Mall dan JM store juga tak lepas dari ramainya warga lokal maupun yang sedang mudik di Kota Lubuklinggau. Di setiap titik keramaian kami tempatkan Petugas Polri dibantu unsur terkait," jelasnya.

Dilanjutkan Kabag Ops untuk pola pengamanan, Personel yang terlibat Operasi Ketupat saat ini masih melaksanakan tugas di lapangan dengan melaksanakan penjagaan dan patroli, kemudian Kami (Polres Lubuklinggau) sebagaimana petunjuk Kapolres AKBP Dwi Hartono juga telah memploting Personel tambahan, baik dari staf Polres maupun Polres jajaran.

"Hal ini dilaksanakan guna memberikan rasa aman dan nyaman masyarakat yang menikmati liburan hari raya."


Kabag Ops juga menghimbau bagi warga untuk senantiasa tertib, tidak menggunakan perhiasan yang berlebihan, memastikan kendaraan bermotor yang digunakan terparkir dalam keadaan terkunci aman. Mudah-mudahan Kota Lubuklinggau yang akan mempromosikan diri melalui program ngelong (jalan-jalan) ke lubuklinggau oleh Pemerintah Kota, dapat kita dukung salah satunya dengan stabilitas keamanan kondusif," tutup Akp Hendri. (fendi/sl)