Ajak Masyarakat Mensukseskan Sensus, Bupati Keluarkan Surat Edaran

REDELONBG (NAD) suaralira com - Bupati  Kabupaten Bener Meriah  Tgk H Sarkawi mengajak kepada  seluruh Kepala SKPK, Para Camat, Ormas Kemasyarakatan, Tokoh Masyarakat, Para Reje Kampung dan segenap lapisan masyarakat dalam wilayah Kabupaten Bener Meriah  untuk ikut  serta dan berperan aktif menyukseskan Sensus Penduduk 2020.
 
Hal tersebut sesuai dengan Edaran (SE)  Bupati Bener Meriah dengan Nomor 510/91 tertanggal 21 Januari 2020 Tentang Dukungan Kegiatan Sensus Penduduk 2020 yang ditanda tangani langusng oleh Bupati Bener Meriah Tgk H Sarkawi. Dimana dalam Surat Edaran itu disebutkan, dalam rangka mendukung pelaksanaan Sensus Penduduk 2020 (SP 2020) oleh Badan Pusat Statistik (BPS) , maka kepada seluruh Kepala SKPK, Para Camat, Ormas Kemasyarakatan, Tokoh Masyarakat, Para Reje Kampung dan segenap lapisan masyarakat dalam wilayah Kabupaten Bener Meriah  untuk ikut  serta dan berperan aktif menyukseskan Sensus Penduduk 2020.
 
Surat Edaran Bupati tersebut juga menjelaskan, Sensus Penduduk  2020 bertujuan untuk, menyediakan data jumlah, komposisi, persebaran, dan karateristik penduduk Indonesia, membentuk kerangka sampel untuk kegiatan statistik  10 tahun kedepan, memperoleh data parameter demografis (fertilitas, mortalitas dan migrasi) untuk keperluan proyeksi penduduk, indikator SDGs serta sebagai dasar dalam menetapkan perencanaan dan kebijakan pemerintah,
 
Sensus Penduduk 2020 akan dilakukan secara bertahap. Tahap pertama sensus dilakukan secara online pada 15 Februari hingga 31 Maret 2020. yaitu seluruh pendudu Indonesia dapat secara aktif mengisiskan data kependudukan secara online melalui laman, https://sensus.bps.go.id
 
Sedangkan untuk tahap kedua tanggal 1 sampai 31 Juli 2020, adalah  kegiatan verifikasi  dan pencacahan lapangan berdasarkan daftar penduduk hasil pengisian Sensus Penduduk Online.
 
Bupati Bener Meriah diakhir Surat Edaran tersebut sekalilagi menekankan kepada seluruh Kepala SKPK, Para Camat, Ormas Kemasyarakatan, Tokoh Masyarakat, Para Reje Kampung dan segenap lapisan masyarakat dalam wilayah Kabupaten Bener Meriah  untuk ikut  serta dan berperan aktif menyukseskan Sensus Penduduk 2020, melalui hal-hal sebagai berikut:
 
Menyebarluaskan bahan publikasi poster/leplet dan informasi mengenai  SP 2020 diberbagai kesempatan dan media, termasuk Whatsapp Group dll.
Mengajak warga masyarakat untuk berpartisipasi dalam SP Online. Membantu petugas  Sensus pada pelaksanaan Sensus Penduduk Wawancara dan Membuat Surat Edaran untuk Ketua/Pengurus SLS. Demikian bunyi SE Bupati Bener Meriah, terkait dengan akan segera dimulainya SP 2020 ini. (dk/hms/sl).