REDELONG (NAD), Suaralira.com - Sebanyak 232 Kampung (Desa) di 10 Kecamatan dalam wilayah Kabupaten Bener Meriah akan melaksanakan Gotong Royong massal pada Hari Rabu, Kamis dan Jum’at (8,9 dan 10 April 2020) yang akan datang.
Hal itu dikemukan oleh Bupati didampingi oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Drs Haili Yoga M Si bersama unsur Forkopimda dan Forkopimda Plus di Pendopo Bupati, Minggu, (5/4/2020) kemarin.
“Kita berkumpul dalam rangka berdiskusi dan saling berbagi informasi, serta mencari solusi yang bisa dilakukan oleh masyarakat kita, dengan harapan warga kita kita tetap aman, nyaman dan sejahtera, ini kita laukan terkait dengan penanganan pencegahan Covid-19 yang kian hari kian meresahkan kita semua”, demikian kata Bupati Tgk H Sarkawi dalam pertemuan tersebut.
Bupati juga menambahkan, untuk saat ini, hal yang bisa dilakukan oleh Masyarakat adalah tetap mematuhi Himbauan Pemerintah untuk menekan dan mencegah penularan Covid-19, bercocok tanam adalah hal yang bermanfaat, karena selain produktif juga akan menciptakan sosial distancing, jelas Tgk H Sarkawi.
Sedangkan menyangkut dengan Gotong Royong Massal yang akan kita lakukan, Bupati Bener Meriah Tgk H Sarkawi mengungkapkan, “Insya Allah pada Hari Rabu, Kamis dan Jum’at akan dilaksanakan Goyong Royong massal di seluruh kampung dalam wilayah Kabupaten Bener Meriah, dan pada hari tersebut warga wajib membersihkan rumah dan lingkungan seputar rumah, mengenai jadwal akan dikeluarkan sesegera mungkin,” pesan Bupati.
Kata Bupati, dalam Gotong Royong Massal nantinya kita akan melibatkan tim yang terdiri dari unsur Pemerintah, TNI, POLRI dan Organisasi Kemasyarakatan (Ormas), ini bertujuan untuk mensosialisasikan kepada Masyarakat tentang apa yang harus dilakukan dan apa yang tidak boleh dilakukan oleh Masyarakat dalam penanganan Covid 19, serta yang terpenting adalah sosialisasi membiasakan diri dan keluarga untuk hidup bersih dan sehat, jelas Bupati Tgk H Sarkawi.
Tampak Hadir dalam acara tersebut Dandim 0106/AT-BM Letkol Inf Valyan Tatyunis, Kapolres Bener Meriah AKBP Siswoyo Adi Wijaya S I K, Kalak BPBD Abdul Kadir ST M Si, wakil Ketua I DPRK Bener Meriah Tgk Husnul Ilmy S Sy, Kabag Humas dan Protokol Setdakab Bener Meriah Wahidi S Pd MM, serta pejabat lainnya. (dk/hms/sl)