Tahunan Tanpa Drenase, Warga PGV Rindukan Parit Jalan

Musi Banyuasin (SUMSEL), suaralira.com - Kondisi fasilitas umum (fasum) perumahan Gren Villa di lingkungan RT 38 RW 005 Kelurahan Balai Agung Kecamatan Sekayu seperti akses saluran pembuangan air atau drainase belum ada. Hal ini menjadi keluhan warga setempat karena sering tergenangnya air pada ruas jalan.
 
Pihak manageman perumahan dinilai menutup mata kondisi drainase yang belum juga di finalkan pekerjaannya. Dan akses pembuangan air itu seharusnya hal pokok dalam setiap pembangunan perumahan karena bagian dari fasilitas umum (fasum) kata salah seorang warga, Pendi kepada awak media, Sabtu (20/06) di kediamannya.
 
Dikatakannya, minim akses pembuangan air berupa drainase ini sudah dirasakan lebih kurang lima tahun belakang. Maka kita berharap dapat jadi perhatian managemen perumahan atau pihak terkait setempat seperti legislatif dan eksekutif.
 
Salah seorang anggota DPRD Muba, Rstam S Sos ketika dimintai keterangannya mengatakan, anggaran pembangunan untuk daerah Selarai Indah belum cukup direalisasikan secara merata. Nanun sudah ada kita aspirasikan dan bahkan sudah ada yang dikerjakan.
 
Kegiatan pembangunan akses pembuangan air ini seperti drainase yang layak belum merata. Tanpa drainase akan berdampak fatal kepada akses jalan dan lingkungan, ujar Rustam juga politisi PKB dan mantan Kades Karang Waru Lawang Wetan tersebut.
 
Serupa hal ini dibenarkan Anggota Komisi II DPRD Musi Banyuasin, Muhammad Yamin, dimana wilayah rumahnya di Desa Karang Waru Lawang Wetan juga belum merata proyek pembangunan drainase. Namun kita terus menganggarkan secara bertahap sesuai kemampuan keuangan daerah, ujarnya kepada suaralira.com ketika ditemui kemarin.
 
Sementara itu pihak manageman Azim Sulaiman ST ketika diwawancarai di Taman Wisata Kolam Pancing, Selarai Indah membenarkan bahwasanya alokasi pembangunan parit belum dapat terealisasi. Namun ini menjadi PR managemen menggesa program semaksimal mungkin dan atau dikordinasikan dengan pemerintah, paparnya.
 
Selanjutnya di tempat terpisah politisi perempuan dari Partai Demokrat dan juga warga Selarai, Nuti S Pdi mengatakan turut prihatin atas minimnya kondisi drainase yang layak sebagai fasum suatu daerah. Apalagi dikala musim hujan membuat limpahan air hujan hingga ke jalan dan bisa saja hingga ke rumah warga.
 
Kasian warga Perumhan Gren Villa (PGV) yang setiap hujan harus menikmati genangan air pada jalan lingkungan. "Kita minta kebijakan Pemkab Musi Banyuasin dapat menyusun anggaran menyentuh kepentingan arus bawah dan kita di DPRD siap mendorong program kebutuhan masyarakat banyak," ujarnya singkat. (pendiyumi/ sl/ muba)