Redelong (NAD), Suaralira.com -- Bupati Bener Meriah yang diwakili oleh Asisten I Drs Mukhlis mengambil sumpah dan melantik Iskandar Muda sebagi Kepala Mukim Pegayon Antara Kecamatan Permata diaula Kantor Camat setempat, Rabu, 12/8/2020.
Pelatikan Mukim Pegayon Antara Kecamatan Permata tersebut berdasarkan Surat Keputusan (SK) Bupati Bener Meriah dengan nomor: 141/312/SK/2020 tentang pemberhentian pejabat kepala Mukim Pegayon Antara dan Pengangkatan Kepala Mukim Pegayon Antara Kecamatan Permata Kabupaten Bener Meriah dengan berdasarkan surat camat Permata No. 141/ 172 tertanggal 6 Maret 2020 perihal mohon Pengangkatandan pemberhentian Imam Mukim Pagayon Antara dan berita acara pemilihan Imam Mukim Pagayon Antara yang dilaksanakan pada tanggal 3 Maret 2020.
Dalam acara tersebut Bupati Bener Meriah yang diwakili oleh Asisten I Drs Mukhlis dalam kata sambutan sekaligus arahannya menyampaikan, setelah menunggu lebih kurang satu semester menjelang dilaksanakannya detik- detik Proklamasi tanggal 17 Agustus 2020, dan mungkin ini juga ada hikmahnya dimana saudara Iskandar Muda sudah kita lantik sebagai Kepala Mukim Pegayon Antara Kecamatan Permata yang menggantikan pendahulunya, "ujar Drs Mukhlis.
Lebih lanjut Drs Mukhlis mengharapkan, kepada Mukim yang sudah terpilih dan dilantik pada hari ini kami harapkan dapat bekerja sesuai dengan peraturan yang ada serta membantu Program Pemerintah Kabupaten Bener Meriah di kemukiman yang saudara naungi, "katanya.
Disisi lain Drs Mukhlis juga berpesan agar Mukim yang baru di lantik bisa bekerja serta bersinergi dengan para Reje Kampung, para tokoh serta unsur pimpinan organisasi Pemerintahan maupun non Pemerintahan dalam Kecamatan Permata ini, kepada pejabat yang lama kami juga mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya, atas kerja keras dan dedikasinya yang telah menjalankan tugas nya dengan sangat baik, sekali lagi terima kasih, semoga ini menjadi amal ibadah bagi sudara, "jelasnya.
Sementara Camat Permata M Daud Wih Ilang SE dalam laporannya menyampaikan, Mukim yang terpilih dan akan dilantik ini suda berproses dari bula Januari 2020, tetapi karena wabah Covid-19 yang tidak kita duga semua jadwal yang kita rancang jadi berubah, tapi Insyaalah pada hari ini dapat kita laksanakan, amiiin, "kata camat dalam sambutannya.
Lebih jauh Camat Permata itu menjelaskan, kami atas nama Forkopimcam Permata juga sudah berkoordinasi dengan Kepala Mukim Pegayon Antara agar setelah keluar SK terus mejalankan tugas sebagaimana mestinya sesuai dengan undang-undang dan peraturan yang berlaku. Sekelas profil Kecamatan Permata, dimana Kecamatan Permata terdiri dari 4 Kemukiman, mulai hari ini kami dari Forkopimcam Permata mengharapkan kepada semua kepala Mukim harus berperan aktif di wilayahnya masing-masing terutama sekali masalah adat istiadat, Sayariat Islam dan lain-lain, "pinta Camat M. Daud Wih Ilang.
Hadir dalam pelantikan Kepala Mukim Pegayon Antara tersebut Kabag Tapem Khairmansyah S IP M Sc, Kepala KUA Permata, Kapolsek Iptu Yulizan, DPMK diwakili oleh Mahad SE, Kasubag Publikasi dan Informasi Bagian Humas Syafrianda SE, Babinsa Koptu Waluyo, para Mukim, para Reje dan undangan lainnya. (DK/HMS/SL)