Balon Bupati dan Wakil Disambut Dengan Kuda Kepang

Curup, Rejang Lebong (Bengkulu), Suaralira.com -- Luar biasa, Balon Bupati dan Wakil Bupati Rejang Lebong disambut dengan kuda kepang di Kel Air Bang Cuteng, Sabtu malam (15/8/2020). 
 
Walau diguyur Hujan, Masyarakat Kel Air Bang Kec Curup Tengah Kab Rejang Lebong tetap antusias menghadiri dan mendengar paparan Balon Bupati dan Wakil Bupati Rejang Lebong Periode 2021-2025, Ibuk Hj Susilawati SE MM dan Bapak H Ruswan Ys S Sos S M Si dalam acara Silaturrahmi dan Sosialisasi. 
 
Setelah kata Sambutan dari tuan rumah yang disampaikan oleh Ibu Sus (Hj Susisilawati SE MM), dilanjutkan oleh Bapak H Suherman SE MM, Ketua Pembina Partai Nasdem Kab Rejang Lebong dan juga Mantan Bupati RL dua periode, Bapak Suherman Mengatakan, Bila Ibuk Sus terpilih menjadi Bupati RL, Ibuk akan melanjutkan Pembangunan yang telah saya bangun semasa saya menjabat Bupati RL, yang mana program tersebut tidak dilanjutkan oleh Bupati sekarang.
 
Kami tidak banyak Janji seperti Sekolah gratis, Berobat gratis, Bibit gratis, Koperasi tanpa bunga yang pernah dijanjikan oleh Bupati sekarang semasa dia kampanye, tapi kenyataannya setelah dia jadi, Bapak Ibuk lah yang menilainya. 
 
Dan Pak Suherman mengatakan, Pembangunan yang telah dibangun Bupati sekarang banyak yang mubazir, diantaranya Lapangan Setia Negara yang dibuat Pasar, yang membuat para pedagang kesal dikarenakan harus pindah ke tempat yang jauh dari pasar kuliner yang ada di Pasar Bang Mego. 
 
Dan akhirnya Omset penjualan turun drastis, dan dimana lagi akan diadakan Ulang Tahun Kota Curup, dimana lagi Anak Muda mau Olahraga, sementara Lapangan Dwi Tunggal di semen atau dicor, terus rumah makan terapung yang ada di Danau Mas Harun Bastari Selupu Rejang, dan RSUD yang ada dijalur dua yang dipinjam Kabupaten Kepahiang untuk syarat jadi Kabupaten akan kita pindahkan kembali ke Kota, karena sangat jauh dari Kota.
 
Terminal Tabarena yang tidak digunakan, akan kita Musyawarahkan kepada Masyarakat, Jalan yang belum diperbaiki akan diperbaiki, Masyarakat minta Jalan diperbaiki malah Hotel yang dibangun Oleh Bupati sekarang, disegi fisik Jalan dan Jembatan akan kita lanjutkan yang sudah saya rintis semasa saya Bupati RL, kunci Pembangunan, Komunikasi dan Transportasi Air Bersih. "Ujar Pak Suherman. 
 
Pak Suherman juga mengatakan, Ibuk Sus akan menghidupkan kembali pengajian Ibuk-ibuk, Alhamdulillah kita diusung dua Partai yaitu Partai Golkar lima kursi dan Partai Nasdem tiga kursi. "Ujar Pak Suherman. 
 
Diluar acara, Wartawan Suaralira.com menemui Pak Robert, tokoh masyarakat Kel Air Bang, Pak Robert mengatakan, Harapan kami bila Ibuk Sus terpilih jadi Bupati, mohon sering-sering jumpai Masyarakat, khususnya di Kelurahan Air Bang. "Ujar Pak Robert. (Herwan/Alex/sl)