Curup, Rejang Lebong (Bengkulu), Suaralira.com -- Warga Karang Anyar Curup Timur Kab Rejang Lebong diamankan jajaran Polsek Ujan Mas Kab Kepahiang, Polres Kepahiang, penangkapan Dj alias Doyok (45) warga Kel Karang Anyar Kec Curup Timur Kab Rejang Lebong, karena kedapatan membawa satu paket Narkotika jenis Sabu-sabu dan seperangkat alat hisap.
Disampaikan Kapolres Kepahiang AKBP Supratman melalui Kapolsek Ujan Mas Iptu Joko Triyanto, Penangkapan Dj tersebut dilakukan pada 14 Agustus 2020 di jalan raya Desa Daspetah Kec Ujan Mas.
"Iya kita berhasil menangkap saudara Dj di Jalan raya Daspetah Kec Ujan Mas, dari tangan tersangka ini kita mengamankan satu paket Sabu-sabu dan alat hisap, serta satu unit Sepeda Motor Jenis Honda Blede BD 5424 KP warna hitam-merah, satu buah Hp dan Uang sebanyak Rp 40 ribu, "kata Kapolsek Ujan Mas kepada awak Media Minggu (16/8/2020).
Ditambahkan Kapolsek, "Penangkapan terhadap tersangka Dj berawal pada hari Jum'at tanggal (14/8/2020) sekira Pukul 13:30 Wib, Angota TIMSUS Polsek Ujan Mas mendapat informasi seorang Laki-laki yang mencurigakan diduga membawa Narkotika jenis Sabu-sabu dengan menggunakan Sepeda Motor Honda Blede BD 5424 KP Warna Hitam-merah, dalam Perjalanan dari Kota Curup menuju Kab Kepahiang, atas laporan tersebut, Kapolsek perintahkan Unit Reskrim Timsus untuk melakukan pengejaran dan penghadangan, setibanya di Desa Daspetah Kec Ujan Mas Kab Kepahiang, pria tersebut diberhentikan dan dilakukan penggeledahan badan.
"Setelah mendapat informasi tersebut, bersama beberapa Personil melakukan pengejaran, tersangka baru bisa kita cegat di Desa Daspetah, dan kita lakukan penggeledahan, dari penggeledahan ini ditemukan paket Sabu sang disimpan dalam bungkus rokok dan diletakan dalam kantong Clcelana depan, selanjutnya tersangka kita bawa ke Mako Polsek Ujan Mas untuk diminai keterangan dan proses sidik lebih lanjut. "Pungkas Kapolsek. (Herwan/sl)