Rejang Lebong (Bengkulu), Suaralira.com -- Telah terjadi kebakaran di desa Sambe baru Kecamatan Curup Timur, kebakaran terjadi dirumah Junaidi, peristiwa kebakaran tersebut terjadi pada Rabu (14/10/2020) sekira pukul 18.45 Wib.
Peristiwa kebakaran tersebut diduga diakibatkan korsleting listrik lampu kamar utama, bola lampu yang konslet pecah dan jatuh tepat diatas kasur, seketika api menyala dan menghabiskan kasur serta pelafon kamar, "jelas Junaidi, pemilik rumah kepada wartawan Suaralira.com.
"Junaidi mengatakan, "saat kejadian kami sedang duduk santai didepan rumah (Teras rumah/red), seketika kami kaget melihat api menyala didalam kamar yang kelihatan dari jendela, sepontan kami panik dan memadamkan api dengan peralatan seadanya. "Ungkap Junaidi.
Masih dengan Junaidi, saat ditanya jurnalis Suaralira.com, deperkirakan mengalami kerugian Rp 5.000.000,- (Lima juta rupiah), barang berharga seperti Televisi dan alat elektronik lainnya dapat diselamatkan dengan bantuan tetangga, kebetulan ditempat kita dapat bapak saksikan padat penduduk, "tegas Junaidi.
Pada Peristiwa kebakaran tersebut, dinas pemadam kebakaran (Damkar) mendapat telpon dari warga bahwa ada kebakaran, dengan sigap Damkar maluncurkan sedikitnya 3 unit mobil untuk memadamkan api, "ujar Kepala Dinas Kebakaran (Kadis Damkar) Rejang Lebong, Sumardi.
kebakaran tersebut hanya menghanguskan satu buah rumah, saat mobil Damkar tiba dilokasi api sudah hampir padam oleh warga setempat, dan dengan waktu singkat api bisa kami jinakan, "beber Sumardi.
"Setelah sijago merah dapat dijinakan pada pukul 19.30 Wib, wartawan Suaralira.com konfirmasi Kabag Ops Polres Rejang Lebong, AKP Margopo SH, yang hadir pada peristiwa tersebut, mengatakan peristiwa kebakaran tersebut tidak ada korban jiwa." Tegas Margopo.
Saat berita ini diturunkan terlihat pemilik rumah dan dibantu tetangga sedang membersihkan puing-puing sisa kebakaran. (Herwan/sl)