Pro Kontra Warga Desa Kampung Baru Terhadap Kades

Rejang Lebong (Bengkulu),  Suaralira.com -- Patut diacung jempol buat Pak Said, Kepala Desa Kampung Baru/Pal Batu Dusun 6 Kecamatan Selupu Rejang. Soalnya Dana Desa (DD) Tahun 2019 Jumlah Dana Rp 73 638 000 (Tujuh puluh tiga juta enam ratus tiga puluh delapan ribu rupiah)  betul-betul dimanfaatkan buat membangun desa. Rabu 11 November 2020.
 
Saat awak media Suaralira.com memantau dan mencari tau apa-apa saja yang dibangun dan dibuat dari DD, terlihat salah satunya WC Umum (MCK) yang telah dibuat sesuai dengan dana yang ada di papan nama/keterangan bangunan WC.
 
"Saat di konfirmasi, Pak Said menjelaskan semua rincian anggaran dana yang di beli dan yang dikerjakan sesuai dengan papan nama yang ada di depan WC, sebab DD yang dikucurkan dari pemerintah pusat untuk pembangunan desa kita buat apa yang diperlukan sama masyarakat desa," jelas said.
 
Said juga menyampaikan sebelum membangun WC kami mengadakan rapat terlebih dahulu mendengar keinginan warga, apa kira-kira yang perlu kita bangun dari DD ini. Salah satu warga pak Sanio (50Tahun) mengatakan, kita punya pasar yang biasa disebut kalangan/pekan rabu, WC nya sudah rusak, bagaimana kalau DD tersebut kita bangun WC Umum yang disetujui oleh para hadirin.
 
"Masih dengan pak Sanio, kami bangga mempunyai kepala desa seperti pak Said, orang nya merakyat, ramah, dekat dengan masyarakat dan tegas." Ungkap pak Sanio.
 
Lain pak Sanio lain pula dengan pak Iin 48 (Tahun), mekanik dan pemilik bengkel motor warga dusun 2 desa kampung baru/pal batu. Iin menyampaikan kepada awak media saat silaturahmi. Akhir-akhir ini kepala desa kampung baru/Pal batu (Said/red) kinerjanya sangat mengecewakan. Tidak ada sama sekali yang dilakukan pak said untuk desa.
 
"Kalau ada gotong royong warga enggan megikuti, karena pak Said dulu beda dengan pak Said sekarang. Ditanya apa bedanya, Iin enggan mengatakan nya. Kalau awal-awal kepemimpinanan nya bagus kalau sekarang sangat bedah." Tutup Iin. (Herwan/sl)