Hampir Diseluruh Wilayah Kecamatan Air Surut, Pasca Banjir Warga Alami Gatal - gatal

Indragiri Hulu (Riau), Suaralira.com -- Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu, Pemerintah Kecamatan serta pihak pihak terkait, hampir seminggu berjimbaku dengan Banjir dan tidak sedikit diantaranya warga yang tinggal dipengungsian, saat ini sedikit bernapas lega, pasalnya banjir hampir tidak keliatan lagi dibeberapa kecamatan, hanya tinggal becek pasca banjir dan warga mulai pulang ke rumah masing-masing sekitar sabtu (14/11), selanjutnya minggu (15/11/2020) Sampai berita ini diturunkan tak terlihat lagi. 
 
Namun masalah belum selesai setelah pasca banjir yang selalu dialami oleh warga mulai mengalami gangguan kesehatan. Warga pengungsian di Kelurahan Pangkalan Kasai Kecamatan Seberida setelah diperiksa kesehatannya sebelum pulang ke rumah. Diantaranya mengalami pusing dan gatal-gatal. Karena Tak terbiasa dipengungsian, akhirnya pihak Puskesmas turun tangan melihat dari dekat keluhan warga pangkalan kasai, beligan dan Banjar padang. 
 
Demikian dikatakan oleh Camat Seberida Roma Doris SS MPS MEng, Sabtu (14/11). Kepada warga yang terkena dampak luapan Sungai Cenaku dan mengalami gangguan kesehatan camat mengatakan dapat menghubungi UPT Puskesmas Seberida. Seperti biasanya bisa saja selama di tenda pengungsian warga mengalami penurunan kesehatan. 
 
Camat, "ucapnya sedikit nya ada Lima belas tenda yang dipangkalan kasai, Desa beligan serta bandar padang sudah dibongkar, "ujarnya 
 
Warga banyak diantaranya disibukkan membersihkan rumah dan pekarangan rumah pasca banjir yang sebelumnya terendam. “Karena luapan Sungai Cenaku sudah surut, "tambahnya. 
 
Ditempat terpisah ketika dihubungi lewat selulernya, Kepala Kantor Penanggulangan Bencana Daerah (KPBD) Kabupaten Inhu Ergusfian SSos mengatakan, walau luapan Sungai Cenaku sudah sudah surut namun sungai Indragiri masih berdampak di dua Kecamatan Rengat dan Kuala Cenaku atau wilayah paling hilir Kabupaten Inhu, pihaknya turun langsung guna lakukan pantauan yang diantaranya sebagian halaman rumah warga yang terendam luapan air Sungai Indragiri,” ujarnya. 
 
Di Kecamatan Kuala Cenaku yang terdampak itu yakni, Desa Rawa Asri, Desa Rawa Bangun, Desa Sungai Raya. Hingga minggu pagi sedikit alami penurunan air Sungai Indragiri sementara Kecamatan Rengat, ketinggian air Sungai Indragiri mencapai 6,50 meter. Terakhir sudah ada penurunan Ketinggian air sekitar lima Simpai 7," jelasnya. 
 
Sementara Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Indragiri Hulu, Elis untuk mengatasi kondisi kesehatan warga dipengungsian kita Sudah persiapakan satu posko siaga bencana alam di dipangkalan kasai kerjasama dengan KPBD Inhu dan satu posko di Kilan, " ujarnya. (Pras/sl)