Tebingtinggi (Sumut), SuaraLira.com -- Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) Resort Tebingtinggi Gelar Acara Pelepasan Sintua memasuki masa Purnabakti Minggu (15/11-2020) bertempat di Gereja HKBPJosua Jl Tapian Nauli Tebingtinggi dalam rangkayan ibadah Minggu.
Acara Pelepasan Sintua St Albert Manullang dan St Sentiawan br Silaban Amd, dipimpin langsung oleh Pendeta HKBP Resort Tebingtinggi Pdt Marudut Naibaho STh MM didampingi Pdt Tohap E Purba STh, Selaku Uluan di Gereja HKBP Josua.
Pada kesempatan itu, kedua Sintua yang purna tugas menyampaikan terimakasih dan permohonan maaf atas segala kekurangan dan kesalahan selama masa pelayanan, seraya bermohon agar dibawa dalam Doa, kiranya Tuhan selalu memberikan Kekuatan dan kesehatan.
Adapun riwayat pelayanan yang dapat dihimpun awak Media SuaraLira.com, St Albert Manullang lahir pada 14 November 1955 ini, mengawali masa pelayanan terhitung dari 20 September 1998 sampai dengan 15 November 2020, telah mengabdi di HKBP Tebingtinggi selama 22 tahun 2 bulan dan St Sentiawan br Silaban, yang Lahir pada 15 November 1955, telah mengabdi selama 17 tahun 3 bulan terhitung dari 03 Pebruari 2003 sampai 15 November 2020. (Gabe/sl)