Inhu (Riau), Suaralira.com -- Babinsa Kormil 01/Rengat Kodim 0302/Inhu Sertu Surwaidi, Ikut membantu masyarakat binaan mengerjakan pengolahan lahan untuk penanaman semangka di kebun milik bapak Harjo di Jln Stempek Kel Pematang Reba Kec Rengat Barat.
Bapak Harjo selaku pemilik kebun semangka merasa senang dengan kedatangan Babinsa di kebunnya. Babinsa juga ikut membantu pengolahan lahan dan menjelaskan cara mengolah tanah dan penanaman serta memelihara tanaman. Selain semangka, jenis tanaman lain yang kini banyak ditanam petani adalah sayur sayuran. Untuk penanaman semangka ini merupakan pertama kalinya dan ini tahap uji coba.
Babinsa, berharap hasil kegiatan kali ini bisa menjadi contoh para petani lain agar lebih tekun dalam memanfaatkan lahan atau kebun yang masih belum produktif untuk di tanami semangka maupun sayuran.
Jadi dalam usaha mensukseskan program ketahanan pangan tidak hanya tanaman padi, jagung atau kedelai saja, namun berbagai macam tanaman dapat menjadi komoditi dalam mensukseskan program ketahanan dan swasembada pangan nasional sesuai kondisi dan potensi masing masing.(prs/sl)