Inhu (Riau), Suaralira.com -- Babinsa Koramil 01/Rengat Kodim 0302/Inhu Kopda Wiranto, melaksanakan kegiatan komsos dan membantu melaksanakan pembersihan kebun nenas dan menanam kembali bibit yang kurang bagus pertumbuhan nya di Desa Redang Kec Rengat Barat.
Jalinan kerjasama Babinsa dengan masyarakat petani ini bertempat di lahan perkebunan nanas seluas Satu hektar yang berada di Desa Redang Kec Rengat Barat.
Terlihat Kopda Wiranto bersama petani dengan semangatnya menanam bibit nenas.
“Sesuai dengan apa yang diharapkan pemerintah, maka kami (Babinsa) akan terus melakukan pendampingan terhadap para petani,” ucap Kopda Wiranto
”Hal ini dimulai dari penyuluhan, pengolahan lahan, penanaman hingga pelaksanaan panen,” lanjutnya.
Sementara itu, Bapak Miswandi selaku pemilik lahan sangat berterima kasih kepada Babinsa yang selama ini selalu setia mendampingi mereka.
Bukan hanya dalam hal dukungan, akan tetapi juga memberikan motivasi semangat kerja kepada para petani, seperti yang dilakukan oleh Kopda Wiranto. (prs/sl)