Babinsa Ramil 01/Rengat Kodim 0302/Inhu, Goro Tumbangi Pohon Dekat Rumah Warga

Inhu (Riau), Suaralura.com -- Babinsa Koramil 01/Rengat Kodim 0302/Inhu Serda Suroso melaksanakan gotong royong menebangi pohon pohon yg dekat dengan rumah penduduk di Dsn Kemiri Desa Pematang Jaya Kec Rengat barat. 
 
Setiap Prajurit Kewilayahan di tuntut profesional dan bertanggung jawab disaat membantu melayani warga Masyarakat. Dengan harapan pada pelaksanaanya di lapangan tercapai dengan baik dan maksimal.
 
"Selaku Babinsa di Wilayah binaan, kami harus siap menjadi mentor serta mempunyai sifat kemimpinan dilapangan, dengan harapan mampu sebagai inovator siawtiap kegiatan yang ada di wilayah binaan," terang Serda Suroso.
 
”Hari ini dengan semangat, warga bahu membahu gotong royong membersihkan pohon pohon yg sekiranya dapat membahayakan perumahan penduduk sekitar, ini karena tadi malam turun hujan dan disertai angin kencang,” imbuh Babinsa.
 
Bapak Kepala Desa Pematang Jaya, menyampaikan terimakasih kepada masyarakat yang sangat kompak dan semangat pada pelaksanaan kerja bakti ini, Dan tentunya kami berterimakasih kepada bapak Babinsa, yang selalu menjadi inovator disetiap kegiatan Gotong Royong yang ada di Desa kami, ini merupakan bukti kepedulian TNI khususnya Babinsa  kepada warga masyarakat kami," tutupnya. (prs/sl)