Rokan Hilir, Suaralira.com -- Dalam melaksanakan Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2021. Sat Lantas Polres Rohil berhasil menjaring sebanyak 3 unit sepeda motor knalpot prank. Senin 12 April 2021 Pukul : 22.00 WIB.
3 unit sepeda motor knalpot prank ini terjaring oleh Personel diantaranya, AIPDA Kasno, BRIPKA Irham Sait BRIPKA Sobirin, BRIPKA Arafat, BRIGADIR Fuad Ritonga, BRIGADIR Eka Saputra, BRIGADIR Ruben Hutapea, BRIPTU Deni Perdana Putra, AIPDA Hendrico Siahaan, BRIPKA Mugianto dan BRIGADIR Arie Setiawan, saat melakukan patroli di Jalan Lintas Bagansiapiapi ke Ujung Tanjung dan ke simpang Ayam, dari Jalan Lintas Riau-Sumut Km 08 Balam ke Jalan Lintas Riau-Sumut Km 04 Balam.
Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto SH SIK melalui Kasubbag Humas Polres Rohil saat di konfirmasi menjelaskan pelaksanaan Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2021 oleh Satlantas Polres Rohil di wilayah hukum Polres Rohil.
"Dalam rangka melaksanakan operasi Keselamatan Lancang Kuning 2021, dilaksanakan Patroli guna mengantisiapsi balap liar dan Penindakan terhadap knalpot prank, Patroli antisipasi C3 dan memberi himbauan kepada masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan", jelas AKP Juliandi SH.
Dikatakannya, "dengan dilakukannya patroli tersebut diharapkan terciptanya keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) di seputaran lokasi, dapat terantisipasi terjadinya keributan akibat knalpot prank, agar masyarakat mematuhi protokol kesehatan, agar masyarakat merasakan aman dan nyaman dengan kehadiran petugas Kepolisian", ungkapnya. (hms/J Manik/sl)