Satnarkoba Polres Tebingtinggi Ringkus Seorang Pria atas Kepemilikan Narkotika

Tebingtinggi (Sumut), SuaraLira.com -- Satnarkoba Polres Tebingtinggi meringkus seorang Pria GPW alias W (23) warga Kelurahan Mekar Sentosa Kecamatan Rambutan Kota Tebingtinggi atas dugaan Kepemilikan Narkotika Jenis Sabu, Selasa (1/6) malam.
 
Kapolres Tebingtinggi AKBP Agus Sugiyarso melalui Kasubbag Humas AKP Josua Nainggolan, kepada Media menyampaikan, Pada saat penangkapan di Jalan LKMD Gunung Bakti Lk I Kelurahan Lalang, petugas menemukan dan melakukan penyitaan terhadap barang bukti berupa 1 buah kotak happydent yang berisikan 1 paket plastik klip transparan yang berisikan serbuk kristal diduga narkotika jenis sabu dan 22 buah plastik klip transparan kosong di sekitar tanaman bunga di pinggir jalan yang jaraknya kira kira 2 meter dari posisi pelaku diamankan, dan Mengakui barang yang ditemukan adalah miliknya.
 
Barang bukti yang berhasil di amankan berupa 1 paket plastik klip transparan yang berisikan serbuk kristal diduga narkotika jenis sabu dengan berat kotor (bruto) 3,36 gram dan berat bersih (netto) 3,12 gram dan  22  buah plastik klip transparan kosong, Ujar Kasubbag.
 
atas perbuatannya, pelaku dipersangkakan Pasal 114 ayat (1 ) subs.pasal 112 ayat(1 ) UU RI No 35 tahun 2009 tentang Narkotika. (Gabe/sl)