Personil Polsek Rambutan Lakukan Monitoring dan Pengamanan Vaksinasi Covid-19 Tahap II

Tebingtinggi (Sumut), SuaraLira.com -- Personil Polsek Rambutan Resor Tebingtinggi melakukan monitoring dan pengamanan pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 Tahap II bagi lansia dan 50 tahun keatas, yang dipimpin Kapolsek AKP H Samosir SPd bertempat di Kantor Dinas Kesehatan (Dinkes) Jalan Gunung Lauser Kecamatan Rambutan Kota Tebibgtinggi, Kamis (22/7).
 
Kapolsek Rambutan melalui Kasubbag Humas Polres Tebingtinggi Iptu Agus Arianto kepada Media mengatakan Pelaksanaan Vaksinasi tahap II di Dinas Kesehatan terhadap 246 orang warga yang sebelumnya telah terdaftar sebanyak 257 dengan jumlah Vaksin 24 vial, dengan rincian 1 Vial untuk 10 orang suntikan vaksin Merk Sinovac Bio Farma dengan masa Ekpaid 15 Oktober 2021, "terang Kasubbag.
 
Sambungnya, "Petugas tenaga kesehatan yang melaksanakan Vaksinasi saat ini, berasal dari Petugas Nakes Dinas Kesehatan Kota Tebingtinggi. (hms/Gabe/sl)