Ket Fhoto : DRA Nevi Elya Kepala SD Negeri 28 Pekanbaru

Pelaksanaan ANBK SD Negeri 28 Kota Pekanbaru Berjalan Aman dan Lancar

Pekanbaru, Suaralira.com -- Pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) SDN 28 Kota Pekanbaru hari pertama sampai hari keempat terlaksana aman dan lancar pada Senin sampai Kamis (15 sampai 18/11), "kata Kepala SDN 28 Pekanbaru Dra Nevi Elya SPd dijumpai awak media Suaralira.com di ruangannya.
 
Dia berharap hingga pelaksanaan akhir tetap lancar, semoga tak ada gangguan jaringan internet sesuai kapasitas siswa yang dibagi setiap sesi 5 siswa dan gangguan listrik, kalau keduanya aman ANBK juga nyaman.
 
Sebagaimana kebijakan Pemerintah Pusat terkait Asesmen Nasional, yang merupakan program penilaian terhadap mutu setiap sekolah, dan program kesetaraan pada jenjang dasar yang mulai tahun ini.
 
Pihak sekokah, khususnya SD Negeri 28 telah menyikapi dan telah melaksanakannya. Pada pelaksanaan ANBK sesuai petunjuk Kemendikbud, karena siswa kelas V diacak. Diakuinya persiapan untuk pelaksanaan ANBK memang dari sebelumnya, karena sekolah memiliki perangkat yang memang kekurangan bisa meminjam pada guru dan tenaga kependidikan.
 
Hanya saja siswa merasa terbebani dengan ANBK karena sulitnya mengoperasikan laptop. Sehingga harus dilakukan simulasi dan gladi bersih dulu supaya lancar, maklum sebelumnya siswa hanya bisa menggunakan HP android.
 
Tapi sejak dilakukan latihan untuk siswa mereka paham walaupun baru kali pertama menggunakan sarana komputer, sebab ANBK baru tahun pertama.
 
Nevi sangat mengapresiasi dengan adanya ANBK di Sekolah Dasar Negeri 28 dimana  sudah berusaha semaksimal mungkin  untuk menyelenggarakan ANBK. Tentunya untuk ke depannya sekolah lebih matang menyiapkan perangkat ANBK, "ujarnya.
 
Nevi menuturkan "Peserta ANBK shift pertama 5 siswa dan shift kedua 5 siswa selama enam hari dengan jumlah seluruhnya 30 siswa termasuk cadangan 5 orang. Kita kan mandiri, laptop ada tapi sebagian dipinjam punya guru. Yang penting ANBK kita berjalan lancar supaya jangan numpang numpang ke yang lain laptop sekolah kan tidak ada.
 
Adapun proktor Tengku Andia Fitri SSi dengan Teknisi Ilham Septian juga dari sekolah. Kalau didalam ANBK sebelum nya dalam simulasi  kendalanya Resiver rusak, tutur Nevi. Kegiatan ANBK ini nantinya berjalan  kalau punya kita insyaallah internet nya bisa cuman kemarin takutnya gak tersambung. 
 
Adapun jadwal ANBK sudah berjalan empat hari tinggal dua hari lagi Senin Selasa 22-23/11 jadi 6 hari. Dalam pelaksanaan ANBK ini kita juga mematuhi aturan sesuai SOP sekolah dan aturan yang telah ditentukan Dinas juga, "tutup Nevi. (Jeff/sl)