Ket Fhoto : DR H ISMARDI ILYAS MAg Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru

Ujian Semester Tingkat SD dan SMP SeKota Pekanbaru Secara Luring

Pekanbaru, Suaralira.com -- Ujian Semester Ganjil yang sudah di jadwalkan sesuai kalender Dinas Pendidikan untuk Tingkatan Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang dilaksanakan secara Luring (Luar Jaringan) dimana bertatap muka secara langsung tanpa menggunakan internet dalam masa pandemi Covid 19. 
 
Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru DR H Ismardi Ilyas MAg dijumpai suaralira.com Rabu (1/12/2021) diruangannya, menuturkan bahwa Siswa/Siswi SD dan SMP melaksanakan ujian semester secara Luring di semua SD dan SMP. 
 
Ujian ini kita laksanakan dari tanggal 1 sampai 8/12 dengan waktu agak panjang karena memang siswa kan setengah setengah waktu  sekolahnya dimana kita menganjurkan juga supaya tetap mengikuti protokol kesehatan (Prokes).
 
Oleh karena itu kita himbau kepada Kepala Sekolah, Pengawas, Masyarakat agar mengawasi kegiatan ujian ini. Kalau ada mendapatkan informasi tentang Longgarnya Pihak Sekolah dalam melaksanakan  Kegiatan Ujian ini dan longgar nya mematuhi prokes maka tolong sampaikan ke Dinas Pendidikan agar nanti sekolah tersebut akan diberikan sanksi dan peringatan.
 
Tindakan Dinas kalau ada yang tidak mematuhi prokes tentu kita tegur kan kita tengok nanti sejauh apa kelalaian nya kita tidak bisa pula  kalau memang fatal kelalaian nya kita kasih sanksi tegas tapi kalau ada kelalaian tapi tidak fatal kita tegur, "ujarnya.
 
Semoga ujian semester yang sedang berjalan sekarang ini dapat berjalan dengan baik, lancar dan kondusif. Anak-anak berangkat dan pulang dijemput orang tua. Kemudian memakai masker, cuci tangan, cek suhu tubuh," Sehingga  terhindar dan teratasi penyebaran Pandemi Covid19. (Jeff/sl)