Pekanbaru, Suaralira.com -- Komando Distrik Militer (Kodim) 0301/Pekanbaru melaksanakan upacara bendera mingguan yang digelar setiap hari Senin, diikuti seluruh Anggota dan PNS Kodim 0301/Pekanbaru yang di laksanakan di Halaman Makodim 0301/Pbr Jl. Ahmad Yani No. 138 kota Pekanbaru. Senin, (31/12022)
Upacara bendera kali ini yang bertindak sebagai Inspektur Upacara Dandim 0301/Pekanbaru Letkol Inf Nur Rohman Zein SE MM sedangkan Komandan Upacara Danramil 03/Senapelan Kapten Cba Y. Zebua selaku Perwira Upacara Peltu Andrei rasid dan Pengucap Sapta Marga Kopda Ario Diansyah.
Pada upacara tersebut, Komandan Korem 031/WB Brigjen TNI M. Syech Ismed SE M Han, dalam amanatnya yang dibacakan Inspektur upacara Letkol Inf Nur Rohman Zein SE MM
Mengawali amanat hari ini, marilah kita panjatkan puji dan syukur kehadirat Tuhan yang maha besar, karena atas limpahan rahmad dan ridhonya kita dapat mengetahui Upacara Bendera Hari Senin Tanggal 31 Januari 2022, dalam keadaan sehat wal'afiat.
Dihadapkan dengan pelaksanaan tugas, saat ini kita sudah berada diawal Triwulan I Tahun anggaran 2022. Untuk kita ketahui bersama, bahwa bulan Februari mendatang kita akan menerima Tim Wasum Post Audit TA. 2022 di satuan jajaran Korem 031/Wira Bima.
Berkenaan dengan hal tersebut kepada masing-masing satuan di jajaran Korem 031/WB agar mendukung dan bertanggung jawab dalam pelaksanaan kegiatan Tim Wasum Post Audit Itdam I/BB dengan menyiapkan bahan sasaran pemeriksaan program TA. 2021. Mulai dari Tor (Term Of Belanja), Rencana kegiatan, laporan pelaksanaan dan pertanggungjawaban administrasi keuangan. Laksanakan Pra pemeriksaan di satuan masing - masing guna mengurangi temuan saat pelaksanaan Wasum.
Saya berharap kepada seluruh Prajurit dan PNS jajaran Korem 031/WB, untuk terus meningkatkan kinerja sesuai peran dan bidang tugas masing-masing, sehingga kekurangan yang terjadi di tahun lalu dapat dieliminir dan diperbaiki pada tahun ini.
Demikian juga kepada para Komandan satuan di jajaran Korem 031/WB, agar senantiasa melakukan pengawasan, pemeriksaan, pengendalian dan evaluasi terhadap kinerja pelaksanaan program kerja dan tertib administrasi.
Mari kita isi dan warnai Tahun 2022 dengan rangkaian keberhasilan dan prestasi yang membanggakan. Kita kokohkan komitmen bahwa tahun ini, Korem 031/WB harus lebih baik, lebih maju, lebih berprestasi dan lebih profesional.
Selain program kerja , kita juga masih dihadapkan dengan tugas penting dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19 khususnya di wilayah Provinsi Riau. Saat ini telah muncul varian Covid-19 Omicron.
Kunci terwujudnya keberhasilan penanganan pendemo Covid-19 sangat dipengaruhi oleh banyak faktor, salah satunya adalah program vaksinasi.
Untuk itu mari kita dukung program vaksinasi Covid-19 dosis ke 3 Booster. Tetap jalankan protokol kesehatan baik saat ini, maupun setelah vaksinasi nanti, bukan berarti setelah di vaksin kita kebal dari Covid-19. Ajak saudara, rekan dan tetangga kita yang belum di Vaksin. Mari kita bantu pemerintah dalam menyampaikan informasi, memberikan edukasi serta mengajak masyarakat yang belum divaksin untuk mengikuti program vaksinasi.
Demikian amanat saya, selamat menjalankan tugas di tahun 2022, semoga Tuhan yang maha kuasa, senantiasa memberikan petunjuk dan bimbingannya kepada kita dalam melanjutkan pengabdian kepada TNI AD, Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang sangat kita cintai. (Pendim0301/zha/sl)