Suaralira.com, Inhu (Riau) -- Setelah sekian lama Gedung Olahraga (GOR) tidak berfungsi setelah pekerjaan selesai dikerjakan akhirnya hari ini di gunakan untuk pertandingan setelah Bupati Cup I Volleyball Turnament 2022 yang dihelat di Gedung Olahraga (GOR) Mahmudsyah Pematang Reba resmi bergulir, Sabtu (7/5/2022).
Hari ini dimulai Turnamen yang digelar KONI Inhu dan PBVSI Inhu ini, sekaligus meresmikan GOR yang baru selesai pengerjaannya sekaligus memeriahkan Ulang tahun yang ke 28 Bupati Indragiri Hulu, Rezita Meylani Yopi.
Bupati Inhu dalam sambutanya menyampaikan rasa syukur atas diresmikannya GOR Mahmudsyah tersebut, dengan harapan gedung tersebut dapat bermanfaat dan membawa berkah kelak akan melahirkan atlet-atlet berprestasi di Inhu. "Karena pembangunan fasilitas olahraga seperti GOR ini merupakan bentuk nyata dukungan pemerintah terhadap kemajuan olahraga di Inhu", kata Rezita.
Dengan turnamen tersebut, Bupati Inhu sangat mengapresiasi, Menurutnya, turnamen ini dapat menumbuhkan semangat bagi pecinta voli untuk awal kebangkitan voli di Inhu serta menjadi ajang merajut silaturahmi yang dapat melahirkan atlet berprestasi di Inhu, "tandasnya.
Akhir sambutannya, Bupati Inhu berpesan kepada seluruh atlet untuk dapat menunjukan kemampuan terbaik dan menjunjung tinggi sportifitas berolahraga, "harapnya.
Pada kesempatan yang sama selaku Ketua panitia pelaksana sekaligus Ketua PBVSI Inhu, Evy Irma Junita dalam laporannya mengatakan, turnamen voli Bupati Cup I 2022 diikuti 14 tim yang merupakan perwakilan setiap kecamatan di kabupaten Inhu dan akan berlangsung hingga 13 Mei 2022 mendatang.
Dikatakan Evy dengan ajang turnamen ini dapat menjaring dan menyeleksi atlet untuk mengikuti ajang Pekan Olahraga Provinsi Riau di Kuantan Singingi yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat,"tutupnya. (P4as/sl)