Suara Lira.com,Tebing Tinggi/sumatera Utara.
Dalam rangka pelaksanaan Reses di kota Tebing Tinggi, anggota DPRD Sumatra Utara Ir Loso Mena berhasil menyerap aspirasi warga Tebing Tinggi, khususnya warga kecamatan Tebing tinggi kota di berbagai sektor pembangunan, pertanian, sosial dan lainnya, Senin (19/7/2022) bertempat di resto Legato jalan Imam Bonjol Kelurahan Tebingtinggi lama Kecamatan Tebing Tinggi kota
Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini melaksanakan reses ke III Propinsi Sumatera Utara Tahun 2021-2022 di daerah pemilihan IV Kabupaten Serdang Bedagai dan Kota Tebing Tinggi.Selaku anggota DPRD Sumatera Utara, Ir Loso Mena saat itu banyak menampung aspirasi warga Tebingtinggi kota,terutama sekali tentang masalah banjir, yang sering melanda daerah wilayah kelurahan Persiakan, Bandar sono dan kelurahan Mandailing,
Salah seorang pengurus dari Pengurus anak cabang (PAC PKB ) dari kecamatan tebing tinggi kota menyampaikan keluh kesah dan aspirasi nya saat acara tanya jawab menyampaikan kepada bapak Ir,loso Mena, bahwa Sanya aliran sungai sei bahilang yang menghubungkan ke aliran sei Padang, apabila musim penghujan, selalu terjadi luapan air menyebabkan kebanjiran,terutama yang sering menerima dampak nya, bagi masyarakat yang berada di tiga wilayah yaitu Persiakan Bandar sono dan Mandailing,
Pengurus anak cabang tersebut menyampaikan, bahwasanya aliran sungai Padang yang semakin mendangkal, sehingga apabila air sei Padang meluap maka air sei bahilang ikut juga meluap walaupun air sei bahilang tidak meluap,di sebabkan luapan air sei Padang apalagi sei bahilang dan sei Padang sama - sama meluap, maka sebagian kota Tebingtinggi ini seperti lautan, dalam hal itu beliau menyampaikan dengan ada nya reses ini harapan kami,apa yang menjadi aspirasi dan harapan kami ini melalui Anggota Dewan terutama dari partai PKB dapat menjadikan ini sebagai agenda untuk menyampaikan kepada pemerintah untuk melakukan pengerukan sei Padang yang semakin mendangkal tersebut, imbuhnya.
Atas usulan tersebut, Ir Loso Mena menggatakan bahwa itu akan kita usahakan dan itu sebenarnya sebagai prioritas BNPB Provinsi Sumatera Utara insya Allah akan kita tinjau permasalahan ini.
“Melalui Reses ini kiranya warga Tebing Tinggi dapat memahami berbagai hal, terutama sekali dalam menentukan pilihannya menjadi anggota DPR RI Tahun depan, haruslah putra daerah yang mumpuni dan tahu kondisi daerahnya, sehingga aspirasi kita sebagai warga dapat ter-akomodir dengan baik,” harapnya.
Sementara itu Ketua PKB Kota Tebing Tinggi Muliadi SE ketika di konfirmasi media menjelaskan bahwa selesai acara Reses ini, PKB Kota Tebing Tinggi selanjutnya melaksanakan pengukuhan Pengurus Anak Cabang dan Pengurus Ranting PKB se kecamatan Tebing tinggi kota oleh Wakil Ketua DPW PKB Sumatra Utara, Ariyanto SH.
“Dengan dikukuhkannya pengurus PKB di tingkat kecamatan dan kelurahan ini maka menjadi struktural yang memiliki aturan, panduan dan tuntunan, karena telah memiliki ketua, sekretaris, bendahara serta wakil wakil, maka usai dari ini semua anggota yang dikukuhkan,harus dapat menciptakan perubahan total terutama kepada lingkungan kita dari tingkat kecamatan maupun kelurahan,yang paling utama sekali action dan penampilan kita sebagai pengurus partai politik di wilayahnya masing- masing,”sebagai penyampai setiap keluhan masyarakat terutama sekitar lingkungan kita. ucap ketua DPC PKB kota Tebingtinggi, Muliadi,SE.
( Red)