Pasaman Suaralira. Bank Nagari Sumatera Barat mengirimkan bantuan uang tunai, sembako dan berbagai perlengkapan dan alat kesehatan kepada warga korban bencana gempa Malampah.
Bantuan Uang tunai sejumlah Rp150 juta yang akan disalurkan, berupa 50 juta rupiah berupa bahan makanan dan perlengkapan lainnya, 100 juta rupiah berupa uang tunai yang disalurkan dan dikelola oleh BNPB melalui BPBD Kabupaten Pasaman dan Pasaman Barat.Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh tim Bank Nagari Sumatera Barat dan Pasaman pada hari ini ke Posko utama tanggap bencana Pasaman-Pasaman Barat.
Sebelum berangkat ke lokasi Tim dari Bank Nagari dilepas oleh Bupati Pasaman Benny Utama dan Sekda, Mara Ondak di halaman kantor Bupati Pasaman, (2/3/2022).
"Terima kasih banyak atas bantuan yang diberikan Bank Nagari Sumatera Barat kepada Masyarakat Malampah kabupaten Pasaman dan semoga sehat selamat dalam perjalanan ke posko utama penanggulangan pasca bencana," ujar Bupati Pasaman, Benny Utama kepada rombongan Tim Bank Nagari.
Sementara, Manar Fuadi selaku Komisaris Bank Nagari Sumatera Barat mengatakan, bahwa Bank Nagari sehari pasca gempa telah terjun ke lokasi untuk memberi bantuan kepada para keluarga yang terdampak.
"Saat ini Bank Nagari menyerahkan bantuan sebesar Rp150 juta, yang mana uang Rp50 juta untuk Pasaman dan Pasaman Barat, yang diserahkan dalam bentuk barang berupa sembako dan perlengkapan sehari-hari, dan.Rp100 juta dalam bentuk rekening. Dalam kesempatan ini, kami juga menyerahkan bantuan dari Iwaba (Ikatan Wanita Bank) sebesar Rp10 juta. Semoga bantuan ini dapat bermanfaat," ujar Manar Fuadi didampingi Gusti Candra selaku Direktur Kredit dan Syariah, Rabu (2/03/2022).
Ia juga menjelaskan, Bank Nagari juga telah membuka donasi dengan Nomor rekening khusus Peduli Gempa Pasaman, dengan Nomor: 0800.0210230364 (Donasi Peduli Gempa Pasaman).
"Kami imbau kepada masyarakat Sumbar dan para perantau agar mari bersama saling membantu meringankan beban saudara kita yang terkena musibah, semoga sedikit yang kita lakukan dapat bermanfaat bagi saudara kita yang ada di lokasi pengungsian pasca bencana Pasaman-Pasaman Barat," kata Manar Fuadi selaku komisaris Bank Nagari Sumatera Barat, yang baru saja dilantik.
Kepala Cabang Bank Nagari Lubuk Sikaping, Henry Suhairi juga mengatakan, bahwa Bank Nagari Lubuk Sikaping secara spontan telah bergerak pasca bencana gempa.
"Bank Nagari secara spontan dan peduli akan sesama, bergerak cepat memberi bantuan kepada keluarga korban bencana gempa Pasaman dan Pasaman Barat. Semoga ini bermanfaat dan keluarga korban tabah menghadapi bencana ini,'' ujar Henry Suhairi(Fauzan)
-
Home
- Redaksi
- Indeks Berita


Berita Terkait

Bupati Sergai Terima Petugas Pendataan Keluarga 2021 BKKBN
Jumat,02 April 2021

Forkopimda Asahan Kunjungi Proyek Pembangunan PLTA Asahan III
Senin,27 Desember 2021

Wakil Bupati Asahan Hadiri Seminar Pendidikan
Jumat,20 Juni 2025
Wakapolres Bekasi : Malam Tahun Baru, Petugas Harus Waspada
Sabtu,31 Desember 2016

Benny Utama Hadiri Rapat Kerja Teknis Di Yokyakarta.
Selasa,28 Februari 2023

PB KAMI Gelar Dialog Nasional
Senin,23 Desember 2019

Hingga Malam, Satgas Kodim 0204/DS Lanjutkan Pengecoran Jalan TMMD
Selasa,29 Juni 2021

Parade Dan Gebyar Berkebaya Nasional tahun 2022
Minggu,28 Agustus 2022

Polres Loteng Laksanakan Apel Gelar Pasukan Patuh Rinjani 2023
Senin,10 Juli 2023

Bupati Sergai Hadiri Seleksi STQ Ke-XV Dan Festival Seni Qasidah Ke-XVI 2019 Kecamatan Tebing Tinggi
Senin,04 Februari 2019
Berita Sebelumnya

Sumatera akan Menjadi Ikon LIRA di Indonesia Kedepan
Minggu,27 Juli 2025

Simpang Siur Persoalan Gaji PT SPRH
Minggu,27 Juli 2025

Cuaca Yang Tidak Menentu Babinsa Ingatkan Warga Supaya Tetap Waspada
Minggu,27 Juli 2025

Diduga Pungli, Kutipan Retribusi Pasar/Pekan Kamis Desa Padang Mahondang Kecamatan Pulau Raja Asahan Rp 20.000
Minggu,27 Juli 2025

Kebersamaan Bersama Babinsa, Bhabinkamtibmas Dan Kepala Desa Kuantan Babu Semakin Akrab Dengan Warga Binaan
Minggu,27 Juli 2025

Liburpun Terus Jalin Keakraban,Babinsa Koramil 01/Rengat Komsos Dengan Warga Binaan
Minggu,27 Juli 2025

Dandim 0302/Inhu Hadiri Acara Malam Grand Final Bujang Dan Dara Kab.Ibhu Tahun 2025.
Minggu,27 Juli 2025

Bupati Asahan Resmi Buka Jambore Kader Posyandu Ke -12 Tahun 2025
Minggu,27 Juli 2025

Bupati Asahan Hadirkan Apresiasi Besar Untuk Kader Posyandu, Jambore Jadi Agenda Resmi Tahunan
Minggu,27 Juli 2025
© 2016 SUARALIRA.COM - Suara Lintas Peristiwa