Pasaman Suaralira. Bank Nagari Sumatera Barat mengirimkan bantuan uang tunai, sembako dan berbagai perlengkapan dan alat kesehatan kepada warga korban bencana gempa Malampah.
Bantuan Uang tunai sejumlah Rp150 juta yang akan disalurkan, berupa 50 juta rupiah berupa bahan makanan dan perlengkapan lainnya, 100 juta rupiah berupa uang tunai yang disalurkan dan dikelola oleh BNPB melalui BPBD Kabupaten Pasaman dan Pasaman Barat.Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh tim Bank Nagari Sumatera Barat dan Pasaman pada hari ini ke Posko utama tanggap bencana Pasaman-Pasaman Barat.
Sebelum berangkat ke lokasi Tim dari Bank Nagari dilepas oleh Bupati Pasaman Benny Utama dan Sekda, Mara Ondak di halaman kantor Bupati Pasaman, (2/3/2022).
"Terima kasih banyak atas bantuan yang diberikan Bank Nagari Sumatera Barat kepada Masyarakat Malampah kabupaten Pasaman dan semoga sehat selamat dalam perjalanan ke posko utama penanggulangan pasca bencana," ujar Bupati Pasaman, Benny Utama kepada rombongan Tim Bank Nagari.
Sementara, Manar Fuadi selaku Komisaris Bank Nagari Sumatera Barat mengatakan, bahwa Bank Nagari sehari pasca gempa telah terjun ke lokasi untuk memberi bantuan kepada para keluarga yang terdampak.
"Saat ini Bank Nagari menyerahkan bantuan sebesar Rp150 juta, yang mana uang Rp50 juta untuk Pasaman dan Pasaman Barat, yang diserahkan dalam bentuk barang berupa sembako dan perlengkapan sehari-hari, dan.Rp100 juta dalam bentuk rekening. Dalam kesempatan ini, kami juga menyerahkan bantuan dari Iwaba (Ikatan Wanita Bank) sebesar Rp10 juta. Semoga bantuan ini dapat bermanfaat," ujar Manar Fuadi didampingi Gusti Candra selaku Direktur Kredit dan Syariah, Rabu (2/03/2022).
Ia juga menjelaskan, Bank Nagari juga telah membuka donasi dengan Nomor rekening khusus Peduli Gempa Pasaman, dengan Nomor: 0800.0210230364 (Donasi Peduli Gempa Pasaman).
"Kami imbau kepada masyarakat Sumbar dan para perantau agar mari bersama saling membantu meringankan beban saudara kita yang terkena musibah, semoga sedikit yang kita lakukan dapat bermanfaat bagi saudara kita yang ada di lokasi pengungsian pasca bencana Pasaman-Pasaman Barat," kata Manar Fuadi selaku komisaris Bank Nagari Sumatera Barat, yang baru saja dilantik.
Kepala Cabang Bank Nagari Lubuk Sikaping, Henry Suhairi juga mengatakan, bahwa Bank Nagari Lubuk Sikaping secara spontan telah bergerak pasca bencana gempa.
"Bank Nagari secara spontan dan peduli akan sesama, bergerak cepat memberi bantuan kepada keluarga korban bencana gempa Pasaman dan Pasaman Barat. Semoga ini bermanfaat dan keluarga korban tabah menghadapi bencana ini,'' ujar Henry Suhairi(Fauzan)
-
Home
- Redaksi
- Indeks Berita
Berita Terkait
Nahas, 2 Remaja Hanyut dan Tewas Usai Berfoto Selfie di Sungai
Selasa,01 November 2016
Gedung UMB IV Roboh
Selasa,10 September 2019
Peringati Hari Pahlawan, Pemko Tebingtinggi Ziarah ke TMP dan Upacara Bendera
Senin,11 November 2024
Mengapresiasi 100 Hari Kepemimpinan Darma Wijaya dan Adlin Tambunan
Kamis,03 Juni 2021
Hari Pertama Kerja Bupati dan Wakil Bupati Asahan Sidak Ke Sejumlah OPD
Senin,09 Mei 2022
Selalu Ceria, Kiat Satgas TMMD Kodim 0204/DS Atasi Rasa Penat Bekerja
Sabtu,10 Juli 2021
Antisipasi Kecelakaan, Satgas Kodim 0204/DS Pasang Patok Pembatas Kiri-Kanan Jalan TMMD
Kamis,08 Juli 2021
Sabar As Buka Musrenbang Pertama di Kecamatan Panti
Kamis,22 Februari 2024
Resmikan Masjid dan Pembangunan Jalan, Bupati Sergai Ajak Masyarakat Untuk Bersyukur
Rabu,23 Juni 2021
Okan Solehan Ramadani Sabet Medali Perunggu Melalui Cabor Panjat Tebing Di Porprov Sumsel XIII
Selasa,14 Desember 2021
Berita Sebelumnya
Kapolda Sumbar: AKP Dadang Gunakan 9 Peluru Menembak AKP Ulil Riyanto
Jumat,22 November 2024
Tuntut Keadilan, Terpidana Kasus Korupsi Sekaligus Mantan Bendahara Disparpora Sumbawa Barat Surati Kapolda dan Kajati
Jumat,22 November 2024
Kapolsek Ingatkan Jaga Integritas , Saat Bimtek KPPS Se-Kecamatan Kuala Cenaku.
Jumat,22 November 2024
Wilayah Desa Binaan Yakni Desa Redang Babinsa Lakukan Patroli Dan Sosialisasi
Jumat,22 November 2024
Cegah Penyebaran Virus PMK,Babinsa Koramil 01/Rengat Pemantauan Ke Kandang Sapi Warga Binaan.
Jumat,22 November 2024
Jalankan Komsos Di Desa Rawa Bangun , Ini Penjelasan Babinsa.
Jumat,22 November 2024
Jalankan Komsos Dengan Warga Desa Teluk Sungkai , Ini Penjelasan Babinsa
Jumat,22 November 2024
Kapolres Tebing Tinggi Terima Penghargaan dari Kapolda Sumut
Jumat,22 November 2024
Geger! Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Tewas Ditembak Kabag Ops
Jumat,22 November 2024
© 2016 SUARALIRA.COM - Suara Lintas Peristiwa