Himbau Cegah Radikalisme dan Intoleran, Sat Binmas Polres Rohil Ops Bina Waspada LK 2022

Suaralira.com, ROHIL (Riau) -- Guna menjaga Kamtibmas yang kondusif, Sat Binmas Polres Rokan Hilir menggelar Ops Bina Waspada Lancang Kuning (LK) 2022. Senin (26/9/2022). Pukul 10.00 WIB.  
 
Ops ini dipimpin langsung oleh Kasat Binmas Polres Rohil, AKP Y Marjoni SH dan diikuti oleh KBO Sat Binmas Iptu S Damanik, Lurah Cempedak Rahuk Alex Sander SP. Ps Kanit Binmas Aipda A Richardo, Ps Kanit Binkamsa Bripka F Sitanggang Binkamsa Ba Sat Binmas Brigadir J Simamora.
 
Ops menyasar Perangkat Desa, Pelajar dan masyarakat di Kecamatan Tanah Putih dan Tanah Putih Tanjung Melawan dengan menyambangi diantaranya Kantor Lurah Cempedak Rahuk Kecamatan Tanah Putih, SMA N 4 Kecamatan Tanah Putih, Pangkalan Ojek Simpang Benar Kecamatan Tanah putih, PKS PT Djaya Globalindo Perkasa Kecamatan Tanah Putih Tanjung Melawan, SPAM Durolis Kecamatan Tanah Putih Tanjung Melawan dan Pemukiman masyarakat Kecamatan Tanah Putih Tanjung Melawan.
 
Kegiatan Ops Bina Waspada  Lancang Kuning 2022 ini, dijelaskan oleh Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto SIK MSi melalui Kasi Humas Polres Rohil AKP Juliandi SH.
 
Melalui operasi bina waspada lancang kuning tahun 2022 ini, petugas yang melakukan tugas memberikan pesan kamtibmas kepada perangkat desa, Masyarakat dan pelajar di SMA N 4 Kecamatan Tanah putih agar mematuhi Protokol Kesehatan dalam mengahadapi Pandemi Virus Corona (covid-19). 
 
Memberikan pemahaman kepada perangkat desa, Masyarakat dan pelajar di Kec Tanah putih dan Kec Tanah putih tanjung melawan tentang pentingnya mencegah adanya paham Radikalisme, anti Pancasila, Intoleransi dan Terorisme di Kec Tanah putih dan Kec Tanah putih tanjung melawan Kab Rohil. 
 
Mengajak Masyarakat supaya berperan aktif, serta menyampaikan kepada RT dan RW, apabila menemukan ada warga yg baru datang dan menunjukkan perilaku yg mencurigakan agar segera melaporkan ke pihak Kepolisian. Dan menghimbau Masyarakat untuk ikut berperan aktif mengajak warga masyarakatnya untuk menciptakan situasi Kamtibmas yg kondusif di Wilayah hukum Kantor Polisi terdekat, "jelas AKP Juliandi. (Hms/J Manik/sl)