Suaralira.com, Rengat (Riau) -- Babinsa Koramil 01/Rengat ikut mendampingi petugas terkait upaya melakukan penyisiran terhadap hewan ternak sapi dan kambing milik warga yang ada di beberapa Desa wilayah Binaan kerjanya untuk diberikan vaksin untuk mengatasi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK).
Saat dijumpai oleh suaralira.com Babinsa Desa Kuantan Babu Serma Sumarno mengatakan, pelaksanaan vaksinasi PMK pada ternak dilakukan tim Dusun Benosari Desa Kuantan Babu yang didampingi oleh Babinsa yang melaksanakan penyisiran hewan ternak untuk diberikan vaksin.
Sejumlah hewan ternak milik warga di Desa Kuantan Babu, Kecamatan Rengat Kabupaten Indragiri Hulu, setelah disisir kemudian dilakukan pemberian vaksin dan kegiatan yang dilakukan oleh tim bersama Babinsa ini disambut baik oleh masyarakat yang memelihara sapi.
"Kegiatan ini sebagai wujud kepedulian seorang Babinsa terhadap warganya tentang masalah yang dihadapi dan dengan begitu bisa terjalin hubungan yang erat antara Babinsa dan masyarakat," Papar Serma Sumarno.
Saya selaku Babinsa harus selalu siap dan menghadiri setiap kegiatan yang berkaitan di Desa Binaan, karena itu sudah menjadi tugas dan tanggung jawab bagi seorang Babinsa," Tambah Serma Sumarno.
Sementara itu salah satu warga Desa Kuantan Babu yang hewan ternaknya divaksin mengatakan, kegiatan itu dihadiri Kepala Desa Kuantan Babu, Babinsa, serta warga yang memiliki hewan ternak. "Ucapnya.
Kegiatan vaksinasi hewan ternak tersebut, masyarakat Desa Kuantan Babu menyambut dengan antusias, mereka berharap dengan di adakannya program vaksinasi untuk hewan ternak, akan bisa mencegah dan mengurangi virus PMK, sehingga hewan ternak bisa lebih sehat dan nilai jual juga tinggi dipasaran. (P4as/sl)