Babinsa Selalu Pantau Kesehatan Sapi Secara Langsung Kekandang Agar Bisa Diteksi PMK

Suaralira.com, Rengat (Riau) -- Guna memasti kan hewan ternak sapi milik warga masih aman dari PMK, Babinsa Koramil 01/Rengat Peltu Erwinuddin melaksanakan pemantauan sekaligus melakukan pengecekan kesehatan hewan ternak sapi milik warga binaan yang berlokasi di kelurahan Kampung Dagang Kec Rengat pada minggu (5/3/2023).
 
Saat mengunjungi salah satu peternak sapi milik warga, kepada suaralira.com Babinsa mengatakan,kegiatan yang kita lakukan kali ini merupakan salah satu upaya kita untuk memantau kesehatan hewan ternak sapi serta mengantisipasi terkait wabah PMK, "katanya.
 
Memang sampai saat ini masih di kata kan belum bisa dikata sudah tidak ada lagi.kita memang harus turun langsung kekandang biar bisa melihat hewan ternak sapi dalam keadaan sehat, "ujarnya.
 
"Karena kalau kita hanya dengar dari mulut ke mulut belum bisa kita tau apa kah hewan ternak dalam keadaan sehat atau pun tidak.
 
Lebih lanjut Babinsa mengatakan, kita rutin melakukan himbauan kepada peternak untuk tetap menjaga kebersihan di sekitar kandang dan lingkungan,karena dari beberapa peternak yang ada, masih kita jumpai kandang yang belum memenuhi syarat kesehatan.
 
Salah satu nya seperti kotoran hewan sapi yang masih di biar kan menumpuk di dalam kandang, semoga dengan sering nya kita memberi arahan paternak tersebut akan bisa mengikuti apa-apa yang sudah kita arah kan tersebut,kebersihan kandang harus terjaga sehingga hewan ternak terhindar dari wabah virus PMK, "ungkapnya.
 
Sementara itu,Danramil 01/Rengat Kapten Inf Ardiyasman,mengatakan telah memberikan perintah kepada seluruh Babinsa agar selalu proaktif  membantu pencegahan meyebar nya wabah PMK melalui pengawasan hewan ternak yang ada di wilayah binaan masing- masing. 
 
Tugas rutin yang dilaksanakan seorang Babinsa guna mengetahui sejauh mana perkembangan situasi wabah PMK di wilayah binaan nya,sekaligus untuk mempererat hubungan antara TNI dengan Masyarakat agar tercipta kemanunggal TNI dan Rakyat, "terangnya. (P4as/sl)