Babinsa Jalin silahturahmi dan Lakukan Komsos Bersama Petani Cabe Rawit

Suaralira.com, Rengat - Dalam rangka mewujudkan jalinan tali silaturahmi yang baik TNI bersama Rakyat,salah seorang Babinsa yang juga anggota Koramil 01/Rengat Peltu Erwinuddin melaksanakan komsos dengan petani cabe,kegiatan ini dilaksanakan di Kelurahan Kampung Dagang pada hari Rabu (14/6/2023)yang merupakan daerah binaan nya.
 
Peltu Erwinuddin mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu bentuk  kegiatan komsos yang bisa kita laksanakan ke masyarakat guna mewujud kan kedekatan Babinsa bersama warga. 
 
Dengan melalui komsos kemasyarakat bisa mendukung tugas kita di wilayah binaan karena dari masyarakat lah informasi bisa kita dapati tentang situasi dan kondisi di wilayah binaan kita.
 
Dalam komsos kali ini Babinsa mendatangi salah seorang petani cabe rawit yang ada di wilayah binaan nya,yang sedang melakukan penanaman dilahan yang sudah disiap kan untuk menanam cabe.
 
Babinsa mengatakan kepada petani cabe yang di datangi nya,dia cukup salut melihat lahan yang di guna kan oleh petani ini,karena lahan ini dulu nya merupakan lahan tidur yang tidak tersentuh tangan tapi dengan kegigihan dan keuletan warga kita ini.
 
Tidak heran lahan tersebut seperti tersulap sehingga produktif.kita juga berharap ke warga kita yang lain agar lahan-lahan yang tidak produktif yang ada di daerah kita ini bisa di jadi kan lahan yang produktif dengan demikian kita juga bisa membantu ekonomi keluarga.
 
Lebih lanjut Babinsa mengatakan kepada petani,tanaman cabe rawit ini ada lah tanaman yang bisa bertahan cukup lama dan hasil nya pun masih bisa kita nikmati dalam jangka waktu lama pula.
 
Karena cabe rawit ini walaupun sudah di panen sekali dan hasil nya cukup memuaskan begitu juga untuk panen berikut nya panen nya masih bisa bertahan malahan bisa lebih dari panen pertama.
 
Babinsa juga mengatakan untuk harga cabe rawit di pasaran masih bisa bersaing dengan cabe kriting.saya berharap semoga kedepan nya petani kita ini masih tetap memproduktif kan lahan.
 
Sunarti petani cabe yang di datangi juga mengatakan cukup berterima kasih kepada TNI yang mau datang ke lahan kami ini,kalau untuk penjualan hasil cabe kita ini yang sudah-sudah masih menjual kepada pengepul dengan harga perkilo nya 25 ribu - 30 ribu.
 
Pedagang masih bisa menjual di atas penjualan kita,kami petani ini terpaksa menjual kepada pengepul karena untuk menjual langsung ke pasar waktu kami tidak ada,walau pun bisa di kata kan hasil penjualan yang kami dapat bisa di katakan hampir tidak sesuai dengan modal awal .
 
Akan tetapi kami masih tetap bersyukur karena Tuhan masih memberi hasil tanaman kami yang cukup lumayan.(Pr4as/sl)