Tri Andes Resmi Dilantik Sebagai Anggota DPRD Inhu

Suaralira.com, Inhu - Pelaksanaan Rapat paripurna DPRD Indragiri Hulu dalam rangka pengambilan sumpah Pengganti Antar Waktu ( PAW ) anggota Dewan Tri Andes yang menggantikan Anggota Dewan yang sebelumnya yakni Dodi Irawan langsung dipimpin oleh Ketua DPRD Inhu, Masyrullah di Gedung kantor Disnaker Pemkab Inhu.
 
Dalam Pengambilan sumpah pengganti antar waktu ( PAW ) sebagai anggota Dewan oleh Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Elda Suhanura, Senin (31/07/2023) di gedung Disnaker Kab.Inhu
 
Saat Usia rapat pariparipurna pengembilan sumpah Pengganti Antar Waktu ( PAW ) anggota Dewan Tri Andes menggantikan Dodi Irawan dari Partai Kebangkitan Bangsa ( PKB ), sementara Ketua Fraksi PKB Inhu, Suparman SH, MH kepada  awak media menyampaikan, diharapkan kepada Anggota Dewan yang baru di lantik tersebut harus bisa full pawer dalam menjalankan tugas sebagai anggota dewan."katanya.
 
"Selanjutnya ,Sebagai Angota Dewan yang baru ini harus cepat Dan juga harus eksis dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsi sebagai wakil rakyat, di sisa masa jabatan kurang lebih setahun lagi  banyak tugas tugas yang harus segera diselesaikan" Pintanya. 
 
Selain itu ,Tri Andes yang baru aja dilantik berasal dari Partai PKB dapil III yang saat ini menjadi di dapil IV Inhu dikarenakan adanya perubahan dapil bisa menjalankan amanah masyarakat maupun menunjukkan kinerjanya menyerap aspirasi masyarakat untuk disampaikan ke pihak eksekutif.
Apalagi saat ini tahun politik.
 
Sebagai dimana anggota Dewam baru dilantik juga maju sebagai bakal caleg pemilu 2024 dapat secara bersama sama memenangkan pemilu 2024 dan memajukan partai untuk kesejahteraan rakyat Inhu terutama pada dapilnya"harapnya.
 
Sementata itu, anggota DPRD Inhu yang baru dilantik, Tri Andes kepada awak media disela sela usai pelantikanya juga mengatakan siap menjalankan tugas dengan maksimal disisa masa jabatan ini bersama sama dengan pihak eksekutif dan anggota dewan terutama di daerah dapil IV Inhu
 
Menurutnya, dirinya merasa bersyukur tentunya yang pertama kali  kepada partai yang telah memilih saya sebagai Anggota Dewan walau dari PAW yang menggantikan Anggota Dewan yang lama Dodi Irawan,tentunya untuk Kedepanya  dengan cepat akan membuat program untuk meyerap aspirasi masyarakat terutama di dapil IV Inhu turun kebawah menyerap aspirasi dan kita sampaikan ke pihak eksekutif,”tutupnya (Pr4as/sl)