Berkah Ramadhan, Anggota Kodim 0302 /Inhu Bagikan Takjil ke Masyarakat

Suaralira.com, Rengat - Menjelang berbuka puasa di bulan Ramadhan penuh berkah ini, Kodim 0302 /Inhu membagikan makanan dan minuman untuk berbuka puasa (takjil) di Depan Makodim, Jumat (15/03/24).
 
Diperkirakan sekitar Pukul 16.25 Wib Bertempat di depan Mahkodim 0302/Inhu Jl. J.R.Suprapto Kel. Skip Hilir Kecamatan. Rengat Kabuoaten Indragiri Hulu Telah dilaksanakan Kegiatan Berkah Ramadhan berbagi Takjil Kodim 0302/Inhu
 
Dandim 0302 /Inhu Letkol Kav Dani Prasetyo Wibowo S.Sos M.l.P yang di wakili oleh Kasdim 0302 Mayor Inf Kabul menyampaikan, Dengan senyum, sapa dan salam, begitu bersemangat untuk membagikan makanan berbuka puasa kepada warga yang melintasi depan Makodim.
 
“Kegiatan bagi-bagi takjil ini, selain sebagai bentuk kegiatan teritorial juga untuk lebih mendekatkan diri dan mempererat silaturahmi dengan warga setempat,” ujarnya.
 
Dijelaskan, bahwa takjil tersebut diberikan kepada warga masyarakat yang melintasi depan Makodim.
 
Dengan pemberian takjil setidaknya ini bisa membantu warga yang belum sempat menyiapkan makanan untuk berbuka puasa.
 
“Mudah-mudahan, apa yang kami lakukan ini membantu warga, dan semakin memanunggalkan TNI dengan rakyat, sehingga TNI akan semakin kuat bersama rakyat,” terang Kasdim
 
Sementara, salah satu warga  Hamdi (42) mengaku sangat terkesan dengan empati prajurit yang turun langsung ke jalan untuk bagi-bagi takjil sebgai panganan berbuka puasa.
 
“Kegiatan bagi-bagi takjil seperti ini, semakin membuat kami sebagai rakyat bertambah bangga memiliki TNI. Semoga TNI semakin jaya, dan kuat dalam melindungi rakyat dan negara Indonesia,” pungkasnya.
 
Kegiatan bagi bagi Takjil tersebut dihadiri oleh Mayor Inf Kabul ( Kasdim 0302/Inhu ),  Lettu Inf Musdaliansyah ( Pasi Pers Kodim 0302/Inhu ), Ny. Kabul ( Wakil Ketua Persit KCK Cabang Li Kodim 0302/Inhu ), Personil Kodim 0302/Inhu -sekitar 20 Orang, Pengurus Persit KCK Cabang Li Kodim 0302/Inhu sekitar 10 Orang. (Prasetyo/sl)