Saling Menjaga Silatuhrahmi Babinsa Komsos Dengan Warga Desa Talang Jerinjing

Suaralira.com,Rengat - Untuk meningkatkan kerja Babinsa salah satunya perlu melaksanakan komunikasi sosial baik dilaksanakan di kantor, rumah, ditempat umum maupun dijalan- jalan dimana warga melaksanakan aktifitasnya sehari-hari. 
 
Hal ini terus dilakukan oleh Babinsa desa Talang Jerinjing Pelda Syafril Arwin Koramil 01/Rengat Kodim 0302 /Inhu dalam menjalin Komsos dengan warga yang ditemui di rumah warga. 
 
Tepatnya di dusun 3 desa Talang Jerinjing Kecamatan Rengat Barat Kabupaten Indragiri Hulu hari Rabu tanggal 03-07-2024.
 
Melakukan Kegiatan Komsos yang dilakukan tersebut bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dan menjaga hubungan baik dengan para warga baik tokoh masyarakat maupun masyarakat umumnya. 
 
"Selain hal tersebut juga untuk meningkatkan kerjasama dalam mengatasi gejolak yang ada di tenggah masyarakat, baik tentang meningkatnya puncurian maupun sering terjadinya kerubutan antar warga" Katanya 
 
Sebagai Babinsa juga mengimbau selalu menjaga ketertiban umum termasuk pencegahan Karlahut, karena desa Talang Jerinjing termasuk salah satu desa yang rawan Karlahutnya.
 
Terus menjaga hubungan baik dengan seluruh instansi dan semua lapisan masyarakat sangat penting, terutama dalam melaksanakan pembinaan teritorial dan menyampaikan maupun menerima informasi secara langsung. 
 
Sinerginitas dengan semua pihak dan bersama seluruh komponen masyarakat diwilayah diharapkan dapat lebih mudah untuk memecahkan masalah yang timbul di lingkungan warga masyarakat lainnya di desa.
 
Dengan hubungan keharmonisan dan kerjasama yang baik harus kita pelihara demi menunjang salah satu tugas kewilayahan ke depan," Imbuhnya.(Pr4as.sl)