JAKARTA, SUARALIRA.com - Sejumlah karyawan di wilayah Jakarta tetap masuk saat demonstrasi Jumat, 4 November 2016.
Aditya pamungkas (25), seorang karyawan Bank swasta di kawasan Thamrin mengatakan bahwa pihak perusahaan tempatnya bekerja tidak membuat kebijakan soal libur pada esok hari.
“Masuk,” ujarnya singkat saat dihubungi Okezone, Kamis (3/11/2016).
Hal serupa juga disampaikan Masiah, petugas keamanan yang bekerja di Mal Grand Indonesia. “Enggak libur, besok masuk,” katanya.
Sedangkan Fakhri karyawan pajak yang berkantor di wilayah Thamrin mengatakan, “Iya belum ada kabar besok libur.”
Sementara Dzihan, karyawan swasta menduga bahwa libur terkait demo 4 November belum ada. “Kayaknya enggak banyak yang diliburin,” ujarnya.
Seperti diketahui, ribuan orang dari gabungan berbagai ormas Islam akan turun ke jalan pada 4 November 2016. Mereka menuntut kasus dugaan penistaan agama yang dilakukan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok diusut tuntas.
Petugas gabungan, TNI-Polri akan mengerahkan 18.000 personel untuk mengamankan aksi tersebut. (okz/sl)