Turki Hentikan Aktivitas 370 Kelompok

ANKARA, SUARALIRA.com – Turki dilaporkan menghentikan sementara aktivitas 370 kelompok nonpemerintah atas dugaan memiliki kaitan dengan kelompok Hizmet. Kelompok Hizmet sendiri merupakan organisasi yang dipimpin oleh Fethullah Gulen yang diklaim Turki sebagai “otak” dari kudeta militer pada Juli.
 
Pengumuman penghentian sementara itu disampaikan oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemdagri) Turki pada Jumat 11 November dini hari waktu setempat. Deputi Perdana Menteri Turki Numan Kurtulmus membela keputusan dari kemdagri tersebut.
 
“Organisasi-organisas tersebut tidak dibubarkan, mereka hanya dihentikan sementara. Terdapat bukti kuat mereka berkaitan dengan organisasi teroris,” ujar Kurtulmus, sebagaimana dikutip dari Middle East Monitor, Senin (14/11/2016). 
 
Presiden Tayyip Erdogan menyatakan kelompok Hizmet ataupun jaringan dari kelompok pimpinan Gulen sebagai organisasi teroris, sehingga orang-orang yang memiliki ikatan dengan kelompok tersebut rata-rata berakhir di penjara. “Kami (Pemerintah Turki) sedang berusaha membersihkan institusi negara dari Gulenist (aliran Gulan,” tambah Kurtulmus. 
 
Hingga saat ini Edogan terus meminta Amerika Serikat (AS) untuk mengekstraksi Fethullah Gulen yang sedang mengasingkan diri di Pennsylvania. Namun, pihak AS mengklaim bukti terkait Gulen terlibat dalam kudeta militer masih dianggap kurang kuat. (okz/sl)