JAKARTA (suaralira.com) - Kecelakaan pesawat yang dialami klub asal Brasil Chapecoense mendapat perhatian dari organisasi sepakbola Indonesia (PSSI). Kecelakaan nahas tersebut menewaskan 76 orang yang terdiri dari staf dan pemain.
Seperti diberitakan sebelumnya, pesawat dengan registrasi CP2933 itu terbang menuju kota Medelin, Kolombia, dengan 81 penumpang. Dalam kecelakaan itu, sebanyak 76 orang meninggal dan hanya tiga pemain Chapecoense yang selamat.
Chapecoense harus memulai kembali semua kerja keras mereka dari nol dengan kehilangan beberapa pilar tim. Atas insiden tersebut, PSSI lewat akun Twitter resminya turut berduka atas kejadian yang dialami Chapecoense.
“PSSI ikut berduka cita atas musibah yang dialami Chapecoense,” tulis akun Twitter resmi PSSI, Rabu (30/11/2016).
Hingga kini, ucapan belasungkawa terus berdatangan untuk Chapecoense. Bahkan banyak klub bersedia menawarkan bantuan dengan meminjamkan pemainnya untuk tim yang berjuluk Hijau Besar tersebut.