Azis Zaenal - Catur Sugeng Masuk Pelantikan Gelombang I

BANGKINANG, suaralira.com - Pelantikan bupati dan wakil bupati Kampat terpilih masuk dalam Gelombang I (Pertama). Jika tidak ada aral melintang, Paling lambat pelantikan dilaksanakan pada tanggal 19 mei 2017.
 
Demikian disampaikan politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang juga anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kampar, Habiburrahman, S. Ag kepada wartawan (03/04) di ruang kerjanya di Gedung DPRD Kabupaten Kampar.
 
Lebih lanjut Habiburrahman menjelaskan, bahwa keinginan masyarakat Kabupaten Kampar sejalan dengan keinginan DPRD kabupaten Kampar. Masyarakat dan DPRD sama-sama menginginkan agar pelantikan bupati dan wakil bupati Kabupaten Kampar terpilih dapat segera dilaksankan.
Lebih lanjut Habiburrahman mengatakan, bahwa proses pelantikan bupati dan wakil bupati terpilih sudah sampai ke menteri dalam negeri RI. Kita berharap pelantikan bisa cepat dilaksanakan. Lebih cepat lebih baik, ungkap Habiburrahman.
 
Habiburrahman juga menambahkan, bahwa saat ini masyarakat kabupaten Kampar berharap pelantikan bupati dan wakil bupati Kampar dapat dilaksanakan secepat mungkin.
 
Masyarakat berharap Azis Zaenal dan Catur Sugeng Susanto dapat segera dilantik menjadi bupati dan wakil bupati Kampar. masyarakat berharap, Azis Zaenal dan Catur sugeng dapat bekerja dan melaksanakan visi dan misinya, ungkap Habib.
 
Masyarakat kabupaten Kampar saat ini sangat membutuhkan realisasi dari program-porogram utama yang akan dilaksanakan oleh Azis Zaenal dan Catur Sugeng Susanto.
 
Pembangunan Infrastruktur (pembangunan jalan dan jembatan)  yang menjadi salah satu program utama Azis-Catur merupakan kebutuhan ril dan kebutuhan mendasar yang diharapkan oleh masyarakat Kampar, terutama bagi masyarakat serantau Kampar Kiri khususnya kecamatan Kampar Kiri Hulu, ungkap Habib.
 
(sr/sl)