MUSI RAWAS-SUMSEL, Suaralira.com - Bentuk rasa syukur atas tiga tahun kepemimpinan pasangan Bupati Musi Rawas H Hendra Gunawan dan Hj Suwarti degelar tasyakuran serta Takbligh Akbar dan juga doa bersama masyarakat Musi Rawas Provinsi Sumatra Selatan (Sumsel) dengan tema yang diambil dalam tasyukuran tersebut ialah, "Bersama Bermujahadah Menuju Musi Rawas Sempurna", Minggu 17 /02/2019.
Acara doa bersama ini juga diikuti oleh lebih kurang 5000 orang yang kesemuanya itu terdiri dari masyarakat Musi Rawas, seluruh pemerintah desa dan Kecamatan, jajaran pejabat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Musi Rawas, Forkompinda Mura, Ormas dan Santriwan dan Santriwati Pondok Pesantren.
Dalam tiga tahun kepemimpinan yang sudah dijalankan oleh pasangan Bupati Musi Rawas H Hendra Gunawan dan Wakil Bupati Hj Suwarti telah banyak pembangunan dan keberhasilan yang telah diraih Kabupaten Musi Rawas.
Diraihnya prestasi ini juga tak lepas berkat dukungan dari berbagai pihak, untuk itu Pemimpin Kabupaten Musi Rawas pada saat acara Tasyakuran tiga tahun kepemimpinan H2G - Suwarti yang dilaksanakan di pendopoan rumah dinas Bupati, pada Minggu (17/02/2019) juga memberikan penghargaan kepada banyak pihak.
Dan melalui penghargaan ini Bupati Musi Rawas H Hendra Gunawan mengucapkan terima kasih atas dukungan dan doa, sehingga Musi Rawas terus menoreh prestasi baik ditingkat lokal, regional dan nasional.
Kedepan Bupati berharap, daerah yang dipimpinya terus berbenah dan menata sehingga dapat sejajar dengan daerah maju lainya dibumi nusantara ini, serta terlepas dari status daerah tertinggal.***(hr/adv)