Eko Sulistyo Potensi Pimpin Desa Sialang Indah, Pelalawan

PELALAWAN (RIAU), suaralira.com - Pesta demokrasi tingkat desa menjadi ujung tombak proses pembangunan desa, maka kita harap untuk di Kecamatan Pangkalan Kuras, Desa Sialang Indah, sosok Eko Sulistyo dalam tata manajemen dibutuhkan untuk kemajuan desa. Eko memiliki visi "terwujudnya masyarakat Desa Sialang Indah Kecamatan Pangkalan Kuras, Pelalawan yang didukung pemerintahan yang bersih dan berwibawa," ujar salah seorang tokoh masyarakat Desa Sialang, Parulian Marpaung kepada suaralira, Kamis (06/09).
 
Menurutnya, Eko tepat untuk memimpin karena memiliki manajemen kongkrit dalam pengembangan daerah. Dimana Desa Sialang, memiliki beragam potensi alam, khususnya di bidang pertanian dan perkebunan sehingga Eko mampu meyakinkan warga setempat dalam kepemimpinannya.
 
Seperti halnya dalam memeriahkan HUT RI ke 74 kemarin dalam acara Lomba Karnaval dengan korlap Daulat saat itu berjalan lancar. Acara karnaval tersebut yang disaksikan hampir ribuan warga tersebut juga dihadiri Anggota DPRD Riau H Husni Tamrin SH dan dimeriahkan artis ibu kota dari Jakarta, "hal ini tampak kepiawaian Eko dalam memanajemen, tutur Jimmy.
 
Banyak hal menjadi acuan warga mendorong Eko untuk maju sebagai Ketua BPD di Sialang Indah. Beliau punya komitmen untuk memajukan daerah, mulai dari peningkatan mutu sumber daya manusianya, persoalan kebakaran hutan dan lahan turut melibatkan warga dalam pemadaman api, juga soal pengembangan Linmas desa.
 
Banyak lagi program Eko, seperti pengembangan ekonomi masyarakat, selain itu menegakkan keamanan dan ketertiban, juga dalam peningkatan peran dan fungsu kelembagaan itu sendiri, tutur Jimmi singkat. (sl)