Wartawan Posko Polda Riau dapat Masker, Hand Sanitizer dan Vitamin

PEKANBARU, Suaralira.com -- Sejumlah awak media yang melakukan tugas peliputan di Polda Riau mendapatkan bantuan berupa masker, hand sanitizer, dan vitamin. Itu sangat dibutuhkan guna menguatkan daya tahan tubuh terutama dalam pandemi Covid-19 seperti saat ini.
 
Secara simbolis, paket bantuan itu diserahkan kepada perwakilan jurnalis dari media cetak, online, radio, dan televisi. Adalah Kabid Humas Polda Riau Kombes Pol Sunarto yang menyerahkan paket bantuan tersebut.
 
Penyerahan itu dilakukan di sela-sela syukuran memperingati Hari Jadi Humas Polri ke-69 di Media Centre Polda Riau, Senin (2/11). Dalam kegiatan itu, sejumlah jurnalis yang tergabung dalam Wartawan Mitra Polda Riau (WPMR) juga hadir bersama jajaran Humas Polda Riau.
 
Dikatakan Kombes Pol Sunarto, Humas Polri telah berusia 69 tahun pada 30 Oktober 2020 kemarin. Memperingati hal itu, Humas Polri dan jajaran menggelar syukuran secara virtual dipimpin Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Raden Prabowo Argo Yuwono di Jakarta.
 
Di Polda Riau, juga ada pemotongan tumpeng oleh Kombes Pol Sunarto, yang kemudian diserahkan ke perwakilan wartawan dan staf humas.
 
"Hari ini (kemarin,red), Divisi Humas Polri dan jajaran melaksanakan acara dalam rangka Hari Jadi ke-69 Humas Polri," ujar Kombes Pol Sunarto.
 
Menurut dia, kegiatan ini dilaksanakan untuk meningkatkan rasa memiliki jajaran Humas dalam rangka mendukung tugas-tugas kepolisian. Sebagai public relation, kata dia, jajaran humas lah yang menyampaikan informasi publik melalui media.
 
Lanjut dia, peran jurnalis dan media sangat penting mendukung keberhasilan tugas Humas Polri, terutama dalam menghadapi wabah Covid-19 seperti saat ini. Untuk itu, dia berharap seluruh wartawan dalam keadaan sehat.
 
"Tali asih kepada rekan-rekan media ini kaitannya dalam upaya menghadapi Covid. Kita memberikan masker, hand sanitizer, dan obat-obatan untuk meningkatkan imun," kata perwira menengah Polri yang akrab disapa Narto itu.
 
Selain Covid-19, tantangan yang dihadapi saat ini adalah persoalan kebakaran hutan dan lahan (karhutla). "Setiap tugas tentu ada tantangan. Apalagi di Riau punya spesifikasi, yakni karhutla, dan pandemi Covid," sebut mantan Kabid Humas Polda Sulawesi Tenggara (Sultra) itu.
 
"Ini menjadi tantangan bagi kita semua, bagaimana Humas memberi informasi up to date kepada masyarakat melalui rekan-rekan wartawan," sambungnya.
 
Dia meyakini, tantangan itu, khususnya Covid-19, tidak mengganggu kinerja jajarannya. Selain selalu menerapkan protokol kesehatan yang ketat, pihaknya juga memanfaatkan sarana IT yang dimiliki.
 
"Kita selalu tak henti-hentinya mengingatkan masyarakat untuk menjalankan protokol Kesehatan," imbuh Narto.
 
Terakhir, dia mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Bumi Lancang Kuning. "Spesial kepada rekan-rekan media atas support kepada kami. Sehingga menjadikan tugas kami lebih mudah," pungkas Kombes Pol Sunarto. (hms/J Manik/sl)