Sosialisasi Peraturan Bupati Paluta Nomor 41 Tahun 2020 di Pasar Gunung Tua

Paluta (Sumut), Suaralira.com -- Pemerintah Kabupaten Padang Lawas Utara gelar Sosialisasi Peraturan Bupati Padang Lawas Utara Nomor 41 Tahun 2020, dan Pembagian Masker serta Hand Sanitizer kepada Masyarakat Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) di Pasar Gunung Tua, kemudian dilanjutkan dengan Penyerahan Bantuan Masker dan Hand Sanitizer serta Alat Cuci Tangan di Pondok Pesantren Pemadu (Modren Al-Hasyimiyah Darul Ulum), Selasa (19/01/2021).
 
Turut hadir dalam kegiatan, Bupati Padang Lawas Utara ANDAR AMIN HARAHAP S STP M Si, Kapolres Tapsel AKBP ROMAN SMARADHANA ELHAJ SH SIK MH, Sekretaris Daerah Padang Lawas Utara BURHAN HARAHAP SH,  Kajari Padang Lawas Utara ANDRI KURNIAWAN SH MH, Kakan Kemenag Kab Padang Lawas Utara DRS PARMOHONAN SIREGAR, Dandim 0212/TS yang diwakili oleh Pabung Padang Lawas Utara MAYOR ARM HASRAN HARAHAP SH I.
 
Dan juga dihadiri Para Asisten Pemkab Padang Lawas Utara, Pimpinan Organisasi Pemerintahan Daerah Padang Lawas Utara, Ketua MUI Padang Lawas Utara H MUKTI ALI SIREGAR, Ketua FKUB Padang Lawas Utara DRS H AWALUDDIN HARAHAP, PJU Polres Tapanuli Selatan dan Polsek Jajaran Polres Tapanuli Selatan, Pimpinan Pondok Pesantren Pemadu, Santri/wati Pondok Pesantren Pemadu, Para tamu undangan lainnya.
 
Dalam sambutan Bupati Padang Lawas Utara ANDAR AMIN HARAHAP S STP M Si mengatakan, penyerahan bantuan masker dan hand sanitizer serta alat cuci tangan sebagai wujud kepedulian Pemerintah Kabupaten Padang Lawas Utara terhadap masyarakat di Kabupaten Padang Lawas Utara.
 
“Mari kita tumbuhkan budaya dan kebiasaan bermasker untuk menjaga agar terhindar virus Covid-19. Semoga kita semua dijauhkan dari virus corona, karena itu mari kita terapkan pola hidup sehat,” ujar Bupati.
 
Selanjutnya sambutan Kapolres Tapanuli Selatan AKBP ROMAN SMARADHANA ELHAJ SH SIK MH mengatakan, bahwa pembagian masker dan hand sanitizer merupakan salah satu upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19 khususnya di wilayah Kabupaten Padang Lawas Utara.
 
Beliau meminta masyarakat untuk terus disiplin menjaga jarak, selalu mengenakan masker dan cuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak. “Mari kita tetap mematuhi protokol kesehatan dan berharap agar pandemi Covid-19 ini segera berakhir,” ujarnya. ***(sl)