Sergai (Sumut), SuaraLira.com -- Ketua DPRD Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), dr M Riski Ramadhan Hasibuan menerima audiensi dari Generasi Muda Islam (GAMIS) Kecamatan Tanjung Beringin, bertempat ruang rapat umum DPRD setempat, Senin (22/2) sore.
Fahmi Syahputra S Pd selaku Ketua Umum GAMIS di dampingi sekertaris umum Muhammad Zulfadly ZA dan Wakil Ketua Umum, Muhammad Fahmi S Pd I memaparkan tentang kondisi moral pemuda yang hari ini sangat rendah di Serdang Bedagai, sebelumnya GAMIS telah terjun kelapangan di beberapa kecamatan di Sergai terlebih merebaknya narkoba dan konten-konten video yang tidak mengedukasi.
Ketua Umum GAMIS menyampaikan, banyak perbaikan yang harus di lakukan oleh Pemuda dan Pemerintah Daerah Kabupaten Sergai, terkait turunnya nilai moral pemuda. Pemerintah harus lebih serius dan selalu mengutamakan pendidikan agama, karena pendidikan agama adalah tonggak utama dalam membangun Kabupaten Sergai lebih baik, "ujarnya.
Dalam kesempatan ini juga Sekretaris Umum GAMIS Muhammad Zulfadly turut menyampaikan program-program yang dikelola oleh GAMIS berkaitan dengan agama dan sosial kemasyarakatan.
Menanggapi hal tersebut, Ketua DPRD Sergai, dr Riski Ramadhan Hasibuan menyambut baik kunjungan dan saran dari GAMIS. Untuk itu, ia meminta GAMIS agar melengkapi secara legalitas dan susunan perencanaan program kerja, selanjutnya akan kita berikan dukungan untuk diteruskan ke Pemkab Sergai.
"Berdiri nya suatu organisasi tanpa dukungan Pemerintah akan jalan ditempat, untuk itu GAMIS harus bangun kemitraan dengan Pemerintah Daerah, "ujarnya.
Ketua DPRD dr Riski juga menyinggung anggaran yang digelontorkan oleh Kesbangpol Sergai kepada Ormas dan OKP. Ia akan mengkroscek anggaran apakah itu tepat sasaran.
"Organisasi yang aktif dalam menjalankan program kenapa tidak ada perhatian pemerintah khususnya di Kesbangpol, mirisnya diduga tidak jelas legalitasnya malah dapat bantuan anggaran, "tegasnya.
Terkait penyalahgunaan narkoba, sebut dr Riski, ini bukan masalahnya hanya di Kabupaten Sergai tapi musuh negara, oleh karena itu seluruh stakeholder khususnya generasi muda agar membina akhlak guna meminimalisir penyalahgunaan narkoba.
"Salah satu untuk meminimalisir narkoba, saya sarankan di Tanjung Beringin agar kiranya dibentuk Kampung Qur'ani sehingga menjadi contoh dan barometer di Kabupaten Serdang Bedagai, "ungkapnya menutup.
Ketua DPRD ajak DPC PBB Sergai Jaga Kerukunan Umat Beragama
Selanjutnya, Ketua DPRD Sergai dr Riski Ramadhan Hasibuan kembali menerima audiensi dari Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Pemuda Batak Bersatu.
Ketua DPRD Sergai pada kesempatan itu menyampaikan bahwa ia yakin dengan PBB karena merupakan organisasi yang mendunia dan kompak. Oleh karena itu DPC PBB juga harus meminta dukungan pemerintah dengan menyajikan program kerja.
Soal kasus penistaan agama, Ketua DPRD mengajak DPC PBB Sergai menjaga kerukunan umat beragama demi keutuhan NKRI dalam bingkai Bhinneka Tunggal Ika.
"Saya akan menyampaikan kepada Pemerintah Kabupaten Sergai untuk duduk bersama dengan tokoh lintas agama, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda agar hal ini tidak terulang lagi, "ujarnya.
Selain itu, Politisi muda asal Gerindra itu juga mengimbau masyarakat jangan mudah terprovokasi terhadap isu SARA dan adu domba yang tidak jelas kebenarannya.
Ketua DPC PBB Sergai Welky R Simanjuntak didampingi sekretaris Jan Andis Situmorang dan para pengurus PAC Kecamatan menyatakan siap mendukung dan membantu program kerja hingga kebijakan Ketua DPRD Sergai dr Riski Ramadhan Hasibuan.(Darman S/sl)