Kapolres Tebingtinggi Beri Pengarahan kepada 104 personil yang akan diVaksin Covid-19 

Tebingtinggi (Sumut), Suaralira.com -- Kapolres Tebingtinggi AKBP Agus Sugiyarso S IK berikan Pengarahan Kepada 104 Personil yang akan melaksanakan Suntik Vaksin Covid-19, Senin (15/3) Pagi bertempat di Aula Kamtibmas Polres Tebingtinggi.
 
Pada kesempatan itu Kapolres Menyampaikan Pelaksanaan Vaksin  guna untuk mengurangi penyebaran Virus-19 dan Mendorong terbentuknya kekebalan tubuh perseorangan dan kelompok, "ujarnya.
 
Ya meminta Kepada personil yang sudah di vaksin agar Menghimbau / menyampaikan kepada masyarakat Wilkum Polres Tebingtinggi bahwa suntik vaksin tidak sakit dan tidak berbahaya.
 
Giat Suntik vaksin turut dihadiri Wakapolres Tebingtinggi Kompol Sarponi, Para Kabag,  Kasat, Kapolsek, Perwira dan Bintara sejajaran Polres Tebingtinggi. (Gabe/sl)