Dinkes Gelar FDG, 4 Capain Puskesmas Bukit Sari Maksimal

Kepahiang (Bengkulu), Suaralira.com -- Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Kepahiang melaksanakan kegiatan Focus Discussion Grup (FDG) bersama Puskesmas Bukit Sari Kecamatan Kabawetan Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, di Aula Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Kepahiang, Senin 15 Maret 2021.
 
Dipimpin langsung oleh sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Kepahiang, Yudi Susanto S KM, kegiatan dihadiri oleh Kapuskesmas Bukit Sari, Henny Mardiah S KM, Kasubag TU Puskesmas Bukit Sari, Abdul Muthalib S KM, beserta PJ UKM dan PJ UKP.
 
“Hari ini kita ada agenda untuk menghadiri kegiatan FDG di Dinkes, seluruh penanggung jawab program di Puskesmas Bukit Sari hadir dalam kegiatan ini,” ujar Kapus Bukit Sari, Henny Mardiah S KM.
 
Kegiatan ini membahas tentang capaian program puskesmas dan semua kendala yang ditemui sepanjang tahun 2020. Dalam pelaksanaannya, dijumpai beberapa data yang masih belum sinkron antara program satu dengan yang lainnya.
 
“Dari 12 program, 4 capaian menyentuh target. Bahkan, ada yang lebih,” kata Henny.
 
Lebih lanjut dikatakan, dari keseluruhan program yang ada di Puskesmas Bukit Sari pada tahun 2020, capaian tertinggi yakni pada program pelayanan kesehatan bayi yang baru lahir, yang mana dalam program tersebut Puskesmas Bukit Sari memiliki rating sebesar 109,00 persen.
 
“Melebihi target, pada program tersebut sasaran (target) sebanyak 94 sementara capaian yang kita peroleh sebanyak 103,” lanjutnya.
 
Sementara itu, masih dalam kegiatan yang sama, Sekretaris Dinas Kesehatan, Yudi Susanto S KM menyampaikan agar data yang ada di puskesmas harus sinkron secara menyeluruh, sehingga tidak ada lagi perbedaan data yang ke luar.
 
“Hal ini agar data yang keluar tidak berbeda. Jadi, hendaklah agar puskesmas mensinkronkan data secara menyeluruh,” ujar Yudi. (Herwan/sl)